Petinggi Grup Lippo dan Mantan Bos Google Rudy Ramawy Meninggal Dunia
Wakil Direktur Utama Multipolar Rudy Ramawy meninggal dunia. Grup Lippo memiliki saham di emiten dengan kode MLPL ini.
PT Inti Anugerah Pratama (IAP) milik keluarga Riady atau Grup Lippo 37,92% saham di Multipolar. Rudy Ramawi bergabung dengan Multipolar sejak 2018.
Selain menjabat Wakil Direktur Utama Multipolar, Rudy memperoleh posisi baru di Matahari Putra Prima (MPPA).
Rudy juga pernah menduduki posisi country director Google Indonesia pada 2012 – 2015.
Namun kini dia meninggal dunia. “Rest in peace Rudy. May God bless your soul! A kind soul,” kata Wakil Direktur TBS Energi Utama Pandu Sjahrir melalui akun Instagram-nya, Jumat (23/9).
Berdasarkan pesan yang beredar di aplikasi perpesanan WhatsApp, Rudy Ramawy menjalani tindakan medis di rumah sakit MRCCC, di kawasan Semanggi, Jakarta Selatan.
"Dokter kami baru saja menyatakan Rudy Ramawy meninggal beberapa menit yang lalu, setelah resusitasi dia setengah jam di MRCCC,” demikian dikutip.
Dikutip dari laman LinkedIn, Rudy mengawali karier sebagai brand marketing Procter & Gamble (P&G) pada 1994 - 1997. Kemudian ia menempati posisi marketing & sales director Shoppingmode Sony Music Entertainment selama 1997 - 1999.
Pada 1999 - 2002, ia menjabat managing director di Warner Music Group. Kemudian kembali bekerja di Shoppingmode Sony Music Entertainment sebagai direktur utama pada 2003 – 2005.
Lalu, ia menjabat chief marketing officer di PT AXIS Telekom Indonesia pada 2005 - 2008. Selanjutnya, ia bergabung dengan MNC grup sebagai direktur programming & production serta director sales & marketing (prior) RCTI.
Baru kemudian dia bekerja di Google Indonesia selama 2012 – 2015.