GOTO Klarifikasi Harga Murah: Karyawan Berhak Tebus Saham Rp 2
PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) mengklarifikasi kabar yang beredar mengenai penjualan saham perseroan pada level harga rendah, hingga Rp 2 per saham.
Sebelumnya, data jual beli saham di pasar modal menunjukkan terdapat sejumlah investor yang melakukan penawaran saham pada harga Rp 2. Data tersebut menjadi perbincangan ramai para investor yang mengira bahwa saham GoTo telah dihargai pada level rendah.
Menanggapi hal itu, manajemen GOTO membantah kabar tersebut dan menjelaskan bahwa, tidak ada investor publik yang menjual saham GOTO seharga Rp 2.
Direktur GOTO, Melissa Siska Juminto, menjelaskan, harga Rp 2 merupakan harga pelaksanaan yang harus dibayarkan oleh peserta program Employee Stock Ownership Program (ESOP) untuk membeli saham yang menjadi haknya berdasarkan opsi saham yang mereka dapatkan.
Adapun, ESOP merupakan suatu program kepemilikan saham yaitu, perusahaan memberikan dengan menjual sahamnya pada harga rendah kepada karyawan dengan jumlah yang terbatas.
Jadi, dia menjelaskan, Rp 2 merupakan harga pelaksanaan yang harus dibayarkan oleh peserta ESOP untuk membeli saham yang menjadi haknya berdasarkan opsi saham yang didapatkan.
Lebih dalamnya, angka tersebut yaitu harga pembelian saham atau exercuse price bagi karyawan GOTO yang merupakan bagian dari skema share based compensation atau sejenis ESOP.
"Kami ingin mengklarifiaksi bahwa tidak ada peserta program ESOP atau pertukaran opsi karyawan yang menjual sahamnya yang dimilikinya ke pasar dengan harga 2 rupiah,"tegas Melissa dalam acara paparan publik secara virtual, Kamis (8/12).
Melissa menjelaskan, setelah periode penguncian atau lock up saham selesai, peserta program ESOP dapat melaksanakan hak atas opsi saham mereka. Caranya, dengan membeli dan membayarkan opsi saham yang dimiliki setiap peserta.
"Setelah peserta program ESOP memenuhi kewajiban untuk melakukan pembayaran, maka peserta akan memperoleh saham perseroan dan menjadi pemegang saham perseroan yang memiliki hak yang sama seperti program saham retail lain,"katanya.
Sampai dengan penutupan IHSG hari ini, saham GOTO berada di level Rp 100 per saham atau turun 6,54%.
Berdasarkan data RTI, volume perdagangan saham ini tercatat 478,42 juta dengan nilai transakai Rp 47,48 miliar. Adapun, frekuensi 13.084 kali dan kapitalisasi pasarnya tercatat Rp 118,44 triliun.