Mitratel Rilis Surat Utang Rp 550 Miliar Berbunga 6,2% per Tahun

Lona Olavia
26 September 2023, 11:57
Mitratel Rilis Surat Utang Rp 550 Miliar Berbunga 6,2% per Tahun
mitratel.co.id
PT Dayamitra Telekomunikasi (Mitratel)

PT Dayamitra Telekomunikasi Tbk (MTEL) atau Mitratel berencana menerbitkan efek bersifat utang atau sukuk yang dilakukan tanpa penawaran umum (EBUS) berupa medium term notes sebesar Rp 550 miliar.

Surat utang dari anak usaha PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) tersebut memiliki tenor 370 hari kalender dan tanggal jatuh tempo pada 6 Oktober 2024.

Adapun tingkat bunga tetap sebesar 6,20% per tahun. Bunga tersebut akan dibayarkan setiap tiga bulan. Sementara pendistribusian MTN secara elektronik akan dilakukan pada 26 September 2023.

“Penerbitan MTN 2023 akan memberikan dukungan finansial yang lebih baik terhadap kondisi keuangan perseroan, sehingga memberikan dampak positif bagi kegiatan usaha perseroan,” kata Direktur Investasi merangkap Sekretaris Perusahaan Mitratel Hendra Purnama dalam keterbukaan informasi BEI, dikutip Selasa (26/9).

Nilai dari penerbitan MTN 2023 adalah kurang dari 20% ekuitas perseroan berdasarkan laporan keuangan konsolidasian persertoan tanggal 30 Juni 2023.

Pada enam bulan pertama tahun ini, perusahaan membukukan kenaikan laba bersih 15% senilai Rp 1,02 triliun. Sedangkan pendapatannya naik 11% menjadi Rp 4,1 triliun.

Pendapatan itu terutama ditopang dari pertumbuhan penyewaan menara yang meraih pendapatan Rp 3,45 triliun, meningkat 15,5% secara tahunan.

Pada semester pertama 2023, MTEL memiliki 36.719 menara, meningkat 27,6% dari periode yang sama tahun lalu. Sejalan dengan peningkatan jumlah menara, jumlah tenan juga meningkat 24,6% menjadi 54.718 tenan.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...