Telkom Kaji Bagi Dividen Jumbo di 2024, Bisa Capai 80% dari Laba

Nur Hana Putri Nabila
30 November 2023, 17:48
Telkom Kaji Bagi Dividen Jumbo di 2024, Bisa Capai 80% dari Laba
Telkom

Emiten telekomunikasi pelat merah, PT Telkom Indonesia Tbk membocorkan kisi-kisi terkait pembagian dividen pada 2024 mendatang.

Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko Telkom Indonesia Heri Supriadi mengatakan, perusahaan masih mengikuti guideline yang sama seperti tahun sebelumnya, yaitu menjaga dividend payout ratio antara 60% hingga 80%.

“Kami masih percaya bisa memberikan dividen yang demikian kami harapkan tentunya,” kata Heri dalam konferensi pers Public Expose Live 2023, Kamis (30/11).

Heri mengatakan, hal ini bertujuan untuk menjaga keseimbangan antara investasi yang diperlukan dan posisi keuangan Telkom. Selain itu, Telkom juga ingin memastikan bahwa operasi perusahaan tetap sehat, meskipun melakukan investasi baru, salah satunya data center.

Dengan demikian, Heri berharap investasi baru ini akan membantu meningkatkan kinerja perusahaan sehingga akhirnya dapat memberikan dividen kepada para pemegang saham untuk tahun buku 2023.

Halaman:
Reporter: Nur Hana Putri Nabila
Editor: Lona Olavia
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...