Bukan THR, Gojek Punya Cara Lain Bantu Mitra Driver Jelang Lebaran

Patricia Yashinta Desy Abigail
20 Maret 2024, 17:19
Investor ritel memborong saham IPO GoTo melalui aplikasi Ajaib Sekuritas
Dokumentasi GOTO
Mitra driver gojek
Button AI Summarize

PT Gojek Indonesia memberikan beberapa program untuk para pengendara Gojek sebagai salah satu upaya pemberian Tunjangan Hari Raya atau THR. 

SVP Corporate Affairs Gojek Rubi W. Purnomo mengatakan jika perusahaan menghormati himbauan dari Kementerian Ketenagakerjaan. Dirinya juga menegaskan jika perusahaan senantiasa mengikuti peraturan pemerintah dan regulasi yang berlaku.

Berdasarkan ketentuan Permenaker 5 Tahun 2021 Pasal 31 dan Permenhub 12/2019 Pasal 15, kami memahami bahwa hubungan perusahaan aplikasi & ojol merupakan hubungan kemitraan, dan bukan termasuk dalam bentuk hubungan kerja seperti Perjanjian Kerja dengan Waktu Tertentu (PKWT), PKWTT, dan hubungan kerja lainnya.

"Sejalan dengan komitmen dan strategi jangka panjang Gojek, kami terus mendukung upaya dan semangat pemerintah untuk menjaga kesejahteraan mitra driver," katanya dalam keterangan resmi, Rabu (20/3). 

Rubi menyebut sejak 2016, perusahaan telah memiliki program Gojek Swadaya yang ditujukan untuk meringankan biaya operasional mitra driver dan telah dinikmati oleh jutaan mitra driver di seluruh Indonesia. 

Halaman:
Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...