Indonesia Data and Economic Conference (IDE) 2025 Show
Katadata/Fauza Syahputra
Fauza Syahputra
20 Februari 2025, 07:45

[Foto] IDE 2025, Peran Data dalam Pertumbuhan Ekonomi

Katadata kembali menggelar Indonesia Data and Economic (IDE) Conference 2025 di Hotel St.Regis, Jakarta, Selasa (18/2/2025). Ajang tahunan yang digelar sejak 2020 ini berfokus pada perkembangan ekonomi Indonesia melalui diskusi dan wawasan terbaru.

Pada penyelenggaraan yang ke-6, IDE 2025 mengangkat tema "Data for Growth." Pembahasan utamanya mengenai pemanfaatan data secara strategis untuk menciptakan inovasi dan mendorong pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.

Sejumlah pembicara terkemuka dari kalangan pemerintah dan industri hadir, di antaranya Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid, Wakil Menteri Keuangan Thomas Djiwandono, Presiden Direktur Telkom Indonesia Ririek Adriansyah hingga Founder & CEO PT DCI Indonesia Tbk, Otto Toto Sugiri.

Pada acara IDE 2025 juga diluncurkan hasil survei Katadata Indonesia Middle Class Insight (KIMCI) dengan tema "Kelas Menengah di Tengah Ketidakpastian Ekonomi". Laporan tersebut menyoroti perspektif kelas menengah Indonesia terhadap tiga aspek utama, yakni ekonomi, literasi dan kebutuhan investasi, serta kesehatan dan pendidikan.

KIMCI diharapkan dapat menjadi bahan rujukan bagi pemangku kebijakan dalam melihat dinamika kelas menengah yang akan menentukan pertumbuhan ekonomi Indonesia.

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami