Sukses Jalankan Transformasi, Dirut PLN Raih Penghargaan Top 100 CEO
Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo kembali meraih penghargaan karena berhasil membawa perusahaan mencetak kinerja terbaik berkat transformasi yang dijalankan di seluruh lini bisnis. Darmawan mendapat penghargaan Top 100 CEO 2022 dari Infobank Media Group.
Chairman Infobank Media Group, Eko B Supariyanto mengatakan, Top 100 CEO telah menjadi acara tahunan untuk menetapkan pimpinan perusahaan terbaik.
"Saya yakin yang ada di sini adalah tokoh-tokoh yang Infobank hormati, tokoh-tokoh yang akan memberi kontribusi. Dan saya yakin Indonesia akan menjadi negara yang sangat besar," ucap Eko.
Sementara, Darmawan mengaku tak menyangka akan mendapat penghargaan ini. Dia mengatakan, penghargaan ini akan menjadi cambuk bagi PLN untuk lebih baik lagi.
"Ini adalah cambuk bagi kita agar prestasi yang sudah ditorehkan ini bisa lebih diperkuat, diperkokoh sehingga PLN ke depan semakin gesit," ujar Darmawan.
Dia menjelaskan, selama 2,5 tahun ini PLN melakukan transformasi secara masif. Transformasi ini salah satunya melalui digitalisasi di berbagai aspek, dari pembangkit, transmisi, keuangan, pengadaan hingga layanan ke pelanggan.
" Business process yang tadinya berbelit, business process yang tadinya kompleks, kita bongkar, kita ringkas, kita sederhanakan," ungkapnya.
Kini, terang Darmawan, PLN jauh lebih baik dan sehat dibanding 2,5 tahun lalu. Dia menuturkan, PLN berhasil memangkas utang Rp 62,5 triliun bahkan di tengah pandemi Covid-19. Di tahun 2021, PLN bisa mengurangi biaya operasional Rp 7 triliun.
"Sistem kelistrikan kami jauh lebih andal dibanding sistem kelistrikan tahun lalu. Keuangan kami jauh lebih sehat. Sistem pelayanan pelanggan kami jauh lebih baik orientasi memberikan pelayanan premium kepada pelanggan kami," ucap Darmawan.
Ia menyebut, kepuasan pelanggan pun meningkat. Hal itu tercermin dari rating aplikasi PLN Mobile yang semula 2,5 menjadi 4,8. Kemudian, jumlah orang yang mengunduh PLN Mobile dari hanya 500 ribu menjadi lebih dari 33 juta.
"Angka download PLN Mobile hari ini sudah mencapai lebih 33 juta download dengan tingkat kepuasan yang sangat tinggi," pungkasnya.