8 Kereta Tercepat di Dunia, Shinkansen Seri L0 Jepang Posisi Pertama

Image title
4 Agustus 2022, 11:06
Shinkansen Seri L0, kereta tercepat di dunia
WIKIPEDIA
Shinkansen Seri L0, kereta tercepat di dunia

Perkembangan teknologi dalam industri kereta berkontribusi menciptakan berbagai inovasi, termasuk mengembangkan kereta dengan kecepatan tinggi. Transportasi berkecepatan tinggi satu ini, atau high-speed rail adalah jenis kereta penumpang yang beroperasi  lebih cepat dari kereta konvensional.

Kereta berkecepatan tinggi dapat mengantarkan orang dari satu tempat ke tempat lainnya, sampai-sampai ada beberapa kereta yang mendapat julukan kereta tercepat di dunia. Menurut International Union of Railways (UIC), kereta berkecepatan tinggi empat kali lebih hemat energi daripada mengemudi mobil, dan hampir sembilan kali lebih efisien daripada transportasi udara.

Teknologi kereta berkecepatan tinggi telah diterapkan di berbagai negara, termasuk Cina, Jepang,  Prancis, dan Korea Selatan. Mengutip Environmental and Energy Study Institute (EESI), sistem kereta berkecepatan tinggi pertama beroperasi di Jepang pada 1964, dan dikenal sebagai Shinkansen, atau "kereta peluru".

Daftar Kereta Tercepat di Dunia

Adapun daftar kereta tercepat di dunia berdasarkan data Statista adalah sebagai berikut:

1. Shinkansen Seri L0

Shinkansen Seri L0 merupakan kereta tercepat di dunia yang berasal dari Jepang dengan rekor kecepatan 602 kilometer per jam (km/jam). Seri L0 adalah kereta maglev yang dikembangkan oleh Central Japan Railway Company dan dirilis pada November 2012.

Dari data Maglev.net, Shinkansen Seri L0 memiliki panjang 28 meter untuk gerbong akhir  termasuk pada bagian ujung yang memiliki panjang 15 meter. Kecepatan operasionalnya 505 km/j yang dapat membawa 24 penumpang. Sedangkan gerbong tengah memiliki panjang 24,3 meter dan masing-masing berkapasitas 68 penumpang.

Gerbong Shinkansen Seri L0 berwarna putih dan biru. Total panjang kereta tercepat di dunia ini mencapai 299 m dan berkapasitas 728 penumpang. Kereta ini beroperasi dari Tokyo ke Nagoya dalam 40 menit dan dari Tokyo ke Osaka dalam satu jam tujuh menit.

Bagian ujung kereta yang panjang dan ramping dirancang untuk aerodinamis yang lebih baik dan mengurangi kebisingan di terowongan. Shinkansen Seri L0 tidak memerlukan pengemudi. Tetapi, ada kamera di depan kedua ujung gerbong untuk memungkinkan operasi jarak jauh, jika sistem otomatis gagal.

Saat ini, ada 14 kereta pra-produksi yang diharapkan selesai pada 2027. kereta tercepat ini beroperasi menggunakan sistem SCMaglev yang didesain oleh Jepang. Perusahaan Mitsubishi Heavy Industries, Mitsubishi Electric, Nippon Sharyo, dan Toshiba turut berpartisipasi dalam pembangunan kereta dan jalurnya.

2. CRRC 600 Qingdao Sifang Maglev

CRRC 600 Qingdao Sifang Maglev menempati posisi kedua kereta tercepat di dunia dengan kecepatan 600 km/jam. Kereta ini berada di Qingdao, Provinsi Shandong, Cina dan dapat menempuh jarak antara Shenzhen, China Selatan ke Shanghai dalam waktu sekitar 2,5 jam. Kereta tercepat kedua di dunia ini diproduksi oleh perusahaan manufaktur CRRC Qingdao Sifang Co., Ltd.

Pengujian prototipe CRRC 600 dimulai pada 2020 di Universitas Tongji di Shanghai dan produksi komersial dimulai pada 2021. CRRC 600 dapat membawa dua hingga 10 gerbong dengan masing-masing menampung lebih dari 100 penumpang. Kereta ini diharapkan mulai beroperasi pada tahun 2025.

Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...