7 Cara Membuat Kerajinan dari Barang Bekas Pakai

Dwi Latifatul Fajri
22 Desember 2022, 23:58
Kerajinan dari Barang Bekas
adahobi.com
Ilustrasi lukisan abstrak dari tutup botol bekas

Barang bekas dari sampah anorganik bisa dijadikan kerajinan. Contohnya saja kerajinan dari barang bekas botol Aqua yang bisa dimanfaatkan. Botol bekas minum bisa diolah menjadi hiasan rumah, pot bunga, dan karya seni terapan.

Saat ini banyak sampah dari botol bekas yang tidak terpakai. Sampah-sampah ini tidak mudah diolah, berbeda dengan sampah organik. Sampah organik berasal dari bahan makanan yang bisa diolah kembali. Umumnya bahan organik diolah menjadi pupuk tanaman.

Sedangkan sampah non organik bisa dijadikan kerajinan tangan. Selain botol bekas, sampah non organik lain seperti kaca, kain, plastik, sedotan, styrofoam, dan majalah bisa jadi kerajinan. Berikut contoh kerajinan dari barang bekas untuk kebutuhan sehari-hari.

Kerajinan dari Barang Bekas

1. Vas Bunga Bohlam

Vas Bohlam
Vas Bohlam (tokopedia,com/songovillage)

Bohlam lampu bekas dari kaca bisa diubah menjadi kerajinan vas bunga aesthetic. Proses pembuatan kerajinan dari barang bekas ini cukup mudah. Siapkan bohlam lampu yang sudah tidak terpakai, kemudian cabut bagian bawah lampu bohlam menggunakan tang.

Pakai tang hati-hati untuk mencabut kawat tembaga di bagian dalam. Usahakan bagian luar bohlam tidak pecah melukai tangan. Anda bisa menggunakan paku atau kunci L untuk menghancurkan bagian dalam bohlam. Setelah itu cabut kawat tempat di dalam bohlam.

Bersihkan bagian dalam bohlam menggunakan air untuk dipakai vas. Siapkan kawat gagang untuk wadah lampu bohlam. Kemudian masukkan air, lalu letakkan akar tanaman ke bawah air.

2. Celengan Botol

Kerajinan dari barang bekas botol Aqua lainnya yaitu celengan. Bahan untuk membuat celengan yaitu botol bekas, cat air, lem, gunting, dan pisau. Cara membuat botol bekas dari celengan cukup mudah.

Berikut cara membuat celengan botol:

  • Pertama bersihkan botol Aqua bagian luar dan dalam. Hilangkan plastik merek di botol. Kemudian keringkan di tempat hangat sampai air dalam botol hilang.
  • Potong botol menjadi dua lalu gabungkan kembali menggunakan lem atau selotip.
  • Lubangi tutup botol sesuaikan dengan ukuran koin atau lipatan uang kertas.
  • Kemudian cat celengan botol sesuai selera. Anda bisa menambahkan hiasan seperti mata, telinga, atau kaki botol berbentuk babi.

3. Bunga Hias

Hiasan bunga dari sedotan plastik bisa jadi ide kerajinan. Bahan membuat bunga hias plastik yaitu botol bekas (bisa sedotan), tangkai bunga plastik, gunting, lem, dan cat. Berikut cara membuat bunga hias dari sedotan:

  • Gunting sedotan plastik meruncing dan potong kecil-kecil.
  • Gabungkan sedotan plastik tersebut menjadi satu. Bagian runcing berada di atas.
  • Tambahkan kelompok bunga dari plastik lalu beri lem untuk menempelkan sedotan. Sehingga terbentuk sedotan plastik.
  • Kemudian siapkan sedotan panjang dan beri lem di bagian belakang bunga.
  • Setelah lem kering, berikan cat untuk bunga plastik.

4. Tempat Pensil Kaleng

Tempat Pensil
Tempat Pensil (Instagram.com/listyasurayya)

Botol plastik bekas atau kaleng bekas bisa jadi kerajinan tempat pensil. Proses pembuatan tempat pensil dari kaleng bekas ini cukup mudah. Berikut cara membuat tempat pensil kaleng:

  • Siapkan kaleng bekas pakai
  • Bersihkan kaleng menggunakan sabun dan air bersih sampai baunya hilang
  • Kemudian beri cat di bagian luar kaleng
  • Tunggu sampai cat di kaleng mengering

5. Lukisan Abstrak

Lukisan abstrak bisa dibuat menggunakan bahan-bahan bekas. Contohnya saja tutup botol dan styrofoam. Bahan yang digunakan yaitu cat warna, lem tembak, dan kanvas.

Berikut cara membuat lukisan abstrak:

  • Bersihkan tutup botol atau styrofoam bekas
  • Setelah kering, tambahkan cat warna-warna di tutup botol atau styrofoam
  • Siapkan kanvas untuk menempelkan botol
  • Siapkan lem tembak, kemudian beri lem di balik tutup botol atau styrofoam
  • Tempelkan bagian yang diberi lem ke kanvas

6. Pot Gantung Botol

Pot gantung
Pot gantung (Instagram.com/heningsawengi)

Pot gantung botol bisa menjadi hiasan dan pot tanaman. Pot gantung memudahkan anda untuk menanam tanaman jika rumah memiliki sedikit lahan. Cara membuat pot gantung cukup mudah yaitu tang, kawat untuk menggantung, dan botol bekas.

Berikut cara membuat pot gantung

  • Potong bagian ujung botol bekas yang dekat dengan tutup botol
  • Sesuaikan ukuran untuk media tanam tanaman
  • Potong menggunakan gunting atau pisau
  • Beri lubang di ujung untuk menggantungkan kawat
  • Pot gantung siap digunakan

7. Tempat Sendok Kaleng

Selain tempat pensil, kaleng bekas bisa diubah menjadi tempat sendok makan. Anda bisa mengubah kaleng bekas menjadi kumpulan rak untuk sendok, garpu, dan pisau. Cara membuat kaleng bekas untuk sendok makan sama seperti tempat pensil. Tetapi anda harus membersihkan kaleng sampai bersih. Kemudian cat bagian luar dan dalam kaleng.

Editor: Intan

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...