Amalan Lunas Hutang 1 Hari dan Kumpulan Doa Melunasinya

Ghina Aulia
31 Maret 2023, 16:30
Amalan lunas hutang 1 hari.
Freepik
Ilustrasi, Shalat.

Utang merupakan hal yang bersifat wajib untuk dibayarkan. Utang tidak melulu tentang uang, bisa jadi berbentuk barang atau suatu hal lain sesuai dengan akad.

Di dalam agama Islami, mutlak hukumnya untuk membayar utang. Apabila tidak dilaksanakan, maka akan menjadi persoalan saat hisab di akhirat kelak.

Namun, membayar utang bukanlah hal yang mudah untuk sebagian orang. Beberapa lainnya justru berutang karena tidak punya uang.

Terkait dengan itu, kali ini kami akan membahas tentang amalan lunas hutang 1 hari serta doanya. Simak tulisan berikut.

Amalan Lunas Hutang 1 Hari

Sebelum membahas amalan lunas hutang 1 hari, hal yang patut diketahui adalah utang tidak bisa begitu saja lunas. Melainkan, harus ada usaha untuk membayarkannya.

Misalnya dengan mengatur keuangan dan mencari pekerjaan lain agar menambah penghasilan. Maka dari itu, amalan di bawah bisa dijadikan bentuk semangat dan ketaatan serta proses pendekatan diri kepada Allah SWT.

1. Salat Malam

Salat malam merupakan salah satu ibadah yang bersifat sunnah. Meski begitu, tetap akan membuahkan pahala bagi siapa saja yang menjalankannya.

Salat malam juga bisa menjadi ‘momen khusus’ antara Allah SWT dan hambanya yang tengah bermuhasabah serta memohon doa. Diketahui bahwa anjuran ini mengacu pada hadits yang diriwayatkan Ibnu Majah.

Rasulullah SAW bersabda, “Barangsiapa yang mati dalam keadaan masih memiliki utang satu dinar atau satu dirham, maka utang tersebut akan dilunasi dengan kebaikannya (di hari kiamat) karena di sana (akhirat) tidak ada lagi dinar dan dirham.”

Hal tersebut juga berkaitan dengan anjuran agar tidak melalaikan utang. Sekecil apapun, sebaiknya senantiasa diingat serta dibayarkan.

Anda bisa melakukan yang namanya salat hajat. Salat sunnah ini sengaja dilakukan untuk memohon doa kepada Allah SWT. Bisa dilaksanakan pada sepertiga malam dengan rakaat sebanyak 2-12.

Demikian juga dengan melakukan shalat malam, yakni bentuk ikhtiar atas keinginan melunasi utang. Anda bisa berdoa dengan menyebutkan keinginan apa saja. Wallahu’alam.

2. Membaca Doa Anjuran Rasulullah SAW

Amalan lunas hutang 1 hari berikutnya adalah dengan membaca doa yang dianjurkan Rasulullah SAW. Doa ini juga dapat dibaca untuk menghindari utang. Berikut bunyinya.

Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement