Panas Dingin Ganjar-Puan, PDIP Tepis Kader Terbelah

Ade Rosman
28 September 2022, 16:18
Ganjar Pranowo Capres PDIP 2024
ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho/rwa.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto (kiri ketiga) didampingi Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo (kanan ketiga) menyebar apem saat Tradisi Sebar Apem Yaa Qawiyyu di Jatinom, Klaten, Jawa Tengah, Jumat (16/9/2022).

Mendekati pelaksanaan pemilihan presiden 2024, dinamika politik di internal partai makin bergerak. Apalagi untuk partai yang memiliki lebih dari satu kader kuat yang dijagokan untuk maju dalam pilpres seperti yang terjadi di tubuh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Berdasarkan survei yang dilakukan sejumlah lembaga, nama Gubernur DKI Jakarta Ganjar Pranowo sering masuk dalam kandidat kuat capres 2024. Selain itu juga ada nama Ketua DPR Puan Maharani yang merupakan putri ketua umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Dalam sejumlah survei elektabilitas Ganjar berada jauh di atas Puan seperti hasil survei yang dirilis Charta Politika Indonesia pekan lalu. Dalam survei itu, Ganjar berada di peringkat pertama dengan elektabilitas 31,3 persen. Sedangkan Puan berada di posisi keenam dengan elektabilitas 2,4 persen.

Pada survei yang baru dirilis oleh lembaga Centre for Strategic and International Studies (CSIS), Ganjar masuk ke dalam salah satu Capres yang diunggulkan oleh kalangan milenial dan generasi Z. Hasil simulasi tiga nama yang diisi oleh Ganjar, Anies Baswedan, serta Prabowo Subianto. Elektabilitas Ganjar berasa di angka 33,3%.

Perbedaan elektabilitas ini turut mempengaruhi hubungan Ganjar dan Puan. Dalam berbagai kesempatan, Puan terlihat sering meninggalkan Ganjar dalam agenda penting DPP PDIP. Yang terakhir, Ganjar tidak diundang saat Puan mengumpulkan seluruh pimpinan partai di wilayah Jawa Tengah di Renaissance Ballroom, Semarang, pada Minggu (18/9).

Luputnya Ganjar dari undangan partai memunculkan spekulasi di internal partai dan simpatisan PDIP. Ketua Relawan Ganjar Pranowo Mania, Immanuel Ebenezer menyebut ditinggalnya Ganjar dalam acara penting PDIP itu bisa berdampak pada elektabilitas partai. Alasannya ia mengklaim Ganjar sudah mendapat dukungan dari lintas kalangan.

PDIP Tak Terbelah

Menanggapi munculnya spekulasi panas dingin hubungan Puan-Ganjar ini dibantah oleh Ketua DPP Ketua DPP PDI Perjuangan Said Abdullah. Ia menyebut bahwa Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo merupakan bagian tak terpisahkan dari partai banteng moncong putih tersebut.

Halaman:
Reporter: Ade Rosman
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...