5 Doa Buka Puasa yang Patut Diketahui, Lengkap dengan Artinya

Ghina Aulia
14 Maret 2024, 13:06
5 Doa Buka Puasa
Freepik
Ilustrasi, berbuka puasa.
Button AI SummarizeMembuat ringkasan dengan AI

Puasa di bulan Ramadhan merupakan ibadah wajib yang dilakukan oleh umat Islam. Selama seharian, kita diperintahkan untuk menahan nafsu lapar, haus, mau pun hasrat duniawi lain yang dapat membatalkannya.

Ada pun puasa berakhir di penghujung hari ketika adzan Maghrib berkumandang. Diketahui bahwa lamanya waktu puasa tergantung dari letak geografis suatu negara. Sementara di Indonesia, umumnya berlangsung selama 13 jam.

Untuk membatalkan atau membuka puasa, umat Islam disunnahkan untuk membaca doa ketika akan menikmati hidangan yang sudah disiapkan. Namun, juga ada doa yang dibaca setelah kita meneguk air dan memakan kurma.

Maka dari itu, kali ini kami ingin membahas lebih lanjut tentang 5 doa buka puasa yang lengkap dengan artinya. Diketahui bahwa masing-masing doa memiliki riwayatnya masing-masing. Berikut lengkapnya.

5 Doa Buka Puasa dan Artinya

Doa Buka Puasa 1

Diketahui bahwa doa satu ini merupakan yang paling umum diketahui umat Islam di Indonesia. Tak sedikit juga saluran televisi yang menayangkannya setibanya adzan Maghrib, yaitu ketika waktu berbuka puasa.

Ada pun doa berikut sifatnya singkat dan memiliki arti yang mengandung doa-doa baik.

اللّهُمَّ لَكَ صُمْتُ وَبِكَ آمَنْتُ وَعَلَى رِزْقِكَ أَفْطَرْت بِرَحْمَتِكَ يَا اَرْحَمَ الرَّحِمِيْنَ

Allahummalakasumtu wabika aamantu wa'alarizqika afthortu birohmatikaya ar-hamarrahimin.

Artinya: "Ya Allah Zat yang Maha Pemurah dari segalanya, untuk-Mu aku berpuasa dan dengan rezeki dan kasih sayang-Mu aku berbuka."

Doa Buka Puasa 2

Salah satu dari 5 doa buka puasa ini berasal dari riwayat Ibnu Majah dan Ibnu Sunni. Demikian juga dengan artinya yang memohon pengampunan dan rahmat dari Allah SWT.

اللهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ بِرَحْمَتِكَ الَّتِي وَسِعَتْ كُلَّ شَيْءٍ أَنْ تَغْفِرَ لِي

Allahumma inni asaluka birahmatikallatii wasi'at kulla syaiin antaghfira lii.

Artinya: "Ya Allah, aku memohon kepada-Mu dengan rahmat-Mu yang meliputi segala sesuatu, agar Engkau mengampuniku."

Doa Buka Puasa 3

Diketahui bahwa doa buka puasa ini diriwayatkan oleh Abu Daud yang merupakan sahabat dari Ibnu Umar RA. Ia berujar bahwa Rasulullah membaca doa berikut ini ketika berbuka puasa. Perlu diketahui bahwa doa ini dibaca ketika Anda sudah meneguk air dan kurma.

ذَهَبَ الظَّمَأُ، وَابْتَلَّتِ الْعُرُوقُ، وَثَبَتَ الْأَجْرُ إِنْ شَاءَ اللَّهُ

Dzahabazh zhama'u wabtallatil 'uruqu, wa tsabatal ajru insya Allah.

Artinya: "Telah hilang dahaga, dan telah basah tenggorokan, dan telah ditetapkan pahala insya Allah."

Doa Buka Puasa 4

Doa buka puasa keempat ini diriwayatkan oleh Ibnu Sunni yang berasal dari Ibnu Abbas RA.

اللَّهُمَّ لَكَ صُمْنا، وَعلى رِزْقِكَ أَفْطَرْنا، فَتَقَبَّلْ مِنَّا إنَّكَ أنْتَ السَّمِيعُ العَلِيمُ

Allahumma shumnaa, wa'alaa rizqika aftharnaa, fataqabbal Minna innaka antas samii'ul 'aliim.

Artinya: "Ya Allah, karena kamu kami berpuasa, dan dengan rezeki-Mu aku berbuka, maka terimalah (puasa) kami, sesungguhnya Engkau Maha Mendengar dan Maha Mengetahui."

Doa Buka Puasa 5

Diketahui bahwa doa satu ini juga diriwayatkan oleh Ibnu Sunni namun bersumber dari Mu’adz bin Zahrah.

الحَمْدُ لِلَّهِ الَّذي أعانَنِي فَصَمْتُ، وَرَزَقَنِي فأفْطَرْتُ

Alhamdulillahilladzi a'aananii fashamtu, wa razaqanii faafthartu.

Artinya: "Segala puji bagi Allah yang menolongku maka aku dapat berpuasa, dan yang telah memberiku rezeki sehingga aku dapat berbuka."

Sunah Berbuka Puasa

Dalam melaksanakan buka puasa, terdapat sejumlah sunnah yang dianjurkan. Singkatnya, sunnah adalah kebiasaan yang dilakukan oleh Rasulullah SAW.

1. Segera Berbuka Puasa

Sunnah yang pertama adalah menyegerakan waktu berbuka puasa setibanya adzan Maghrib dikumandangkan. Ada pun keutamaan membatalkan puasa pada waktunya, tertuang pada hadits berikut:

"Nabi Muhammad tidak mendirikan sholat maghrib sebelum beliau berbuka walau hanya dengan seteguk air." (HR Tirmidzi).

2. Berdoa

Sunnah yang kedua yaitu membaca doa ketika ingin berbuka puasa. Ada pun doa yang bisa dilafalkan adalah sederet doa di atas. Keutamaannya dimuat pada hadits yang diriwayatkan oleh Anas bin Malik RA.

عَنْ أَنَسِ بْنِ مَالِكٍ قَالَ: قَالَ رَسُولُ اللهِ صَلّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: ” ثَلَاثُ دَعَوَاتٍ لَا تُرَدّ، دَعْوَةُ الْوَالِدِ، وَدَعْوَةُ الصّـَائِمِ، وَدَعْوَةُ الْمُسَافِرِ

“Dari Anas bin Malik Radhiyallahu’ anhu dia berkata, Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, ‘Ada tiga orang yang doanya tidak ditolak : (1) Doa orang tua kepada anaknya, (2) Orang yang berpuasa ketika berbuka, (3) Doa orang yang sedang safar (musafir).” Hadits Shohih [HR. al-Baihaqi 3/345 dan yang lainnya]. Dishahihkan oleh Syaikh Al-Albani di dalam kitab Silsilah Ahadits as-Shahihah no. 1797)

Diketahui bahwa dari hadits tersebut, waktu hendak berbuka puasa juga bisa diisi dengan berdoa.

3. Berbuka dengan Kurma dan Air Putih

Anjuran berbuka puasa dengan kurma dan air putih berasal dari kebiasaan Rasulullah yang diriwayatkan sejumlah perawi hadits. Ada pun bunyinya sebagai berikut:

"Rasulullah Saw berbuka puasa dengan makan berapa biji kurma muda, jika tidak ada maka dengan beberapa butir kurma, jika tidak ada maka beberapa teguk air," (HR Abu Ya'la, Al Bazzar dan Ath Thabrani).

Demikian pembahasan lengkap mengenai 5 doa buka puasa dan sunah berbuka puasa yang patut diketahui umat Islam. Pemilihan doa berdasarkan kepercayaan masing-masing. Meski demikian, tiap doa memiliki harapan dan pujian kepada Allah SWT.

Editor: Safrezi

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...