7 Cara Print Excel agar Tidak Terpotong yang Mudah Dilakukan

Destiara Anggita Putri
19 Februari 2024, 15:08
Cara Print Excel agar Tidak Terpotong
Freepik
Ilustrasi, tampilan Excel.
Button AI Summarize

Secara umum, mencetak file Excel cukup mudah dilakukan. Namun bila file yang akan dicetak bentuknya memanjang secara horizontal, biasanya secara otomatis file akan terpotong.

Hal ini tentunya menyusahkan, terutama bila file yang akan dicetak merupakan dokumen penting. Oleh karena itulah, Anda perlu mengatur setelan di Microsoft Excel terlebih dahulu sebelum mencetaknya. 

Lantas, bagaimana cara print Excel agar tidak terpotong? Berikut di bawah ini informasi lengkapnya.

Cara Print Excel agar Tidak Terpotong

Berikut ini tujuh cara print Excel agar tidak terpotong yang bisa Anda terapkan dengan memanfaatkan fitur yang ada di Microsoft Excel, yaitu:

Cara Print Excel agar Tidak Terpotong
Cara Print Excel agar Tidak Terpotong (Freepik)

1. Gunakan Opsi Pratinjau (Preview) Sebelum Mencetak

Seperti di aplikasi Word, di Excel juga terdapat fitur Preview atau Pratinjau yang dapat Anda gunakan sebelum mencetak file. Fitur ini memungkinkan Anda untuk melihat seberapa banyak file yang akan diprint, termasuk tata letaknya apakah ada yang terpotong atau tidak.

Berikut ini  cara menggunakan fitur Pratinjau:

  • Buka aplikasi Excel
  • Pilih file yang akan dicetak
  • Klik File di sudut kiri atas
  • Pilih opsi Cetak atau Print di menu bar kiri
  • Sedangkan di sebelah kanan adalah tampilan Preview atau Pratinjau file sebelum dicetak
  • Jika tampilan sudah OK, Anda bisa melanjutkan dengan klik Print atau Cetak untuk mencetaknya di kertas.

2. Tentukan Skala Ukuran File

Cara berikutnya yaitu dengan memperkecil atau memperbesar ukuran lembar dokumen agar sesuai dengan lebar halaman melalui fitur yang ada di Microsoft Excel.

Dengan cara ini, Anda bisa print dokumen Ms. Excel tanpa khawatir terpotong nantinya. Berikut ini langkah-langkahnya yang bisa Anda ikuti:

  • Buka aplikasi Ms. Excel.
  • Buka dokumen yang akan dicetak.
  • Pada tab Page Layout, klik Print Titles.
  • Lalu layar akan menunjukkan jendela Page Setup.
  • Pada Page Setup, pilih tab Page
  • Pada bagian Scaling atur bagian Fit to serta page(s) wide by menjadi 1.
  • Lalu klik OK.
  • Klik menu File, lalu klik Print untuk meninjau dahulu dokumen sebelum dicetak.

3. Menentukan Ukuran Kertas yang Sesuai

Sebelum memutuskan untuk print file Excel, pastikan Anda menentukan ukuran kertasnya terlebih dahulu. Hal ini bertujuan agar tata letak data yang dimiliki sudah sesuai dengan kertas yang ingin dicetak

Cara menyesuaikan ukuran kertas pun terbilang mudah dilakukan. Berikut ini langkah-langkahnya:

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement