Memahami Cara Memperpanjang Rambut dengan Cepat dan Pantangannya

Anggi Mardiana
3 Mei 2023, 14:29
Cara Memperpanjang Rambut
Unsplash
Ilustrasi, rambut panjang.

Cara memperpanjang rambut dengan cepat menjadi hal penting apalagi rambut merupakan mahkota. Jenis rambut pun cukup beragam mulai dari keriting, lurus dan bergelombang. Namun tidak semua orang bisa mengalami pertumbuhan rambut dengan cepat.

Secara alami, rambut bisa tumbuh sekitar 2 cm dalam waktu 30 hari. Hal ini tidak jarang membuat frustasi dan tidak sabar bagi mereka yang menginginkan rambut panjang segera. Jika kondisi ini terjadi pada Anda, ada beberapa cara membuat rambut tumbuh dengan cepat yang bisa dicoba.

Cara Memperpanjang Rambut dengan Cepat Melalui Kebiasaan Sehari-hari

Ilustrasi Rambut
Ilustrasi Rambut (unplash) 

Untuk memanjangkan rambut memang tidak selalu dengan cara rumit, Anda bisa mengubah kebiasaan sehari-hari secara tidak langsung untuk membuat rambut tumbuh cepat. Berikut cara memperpanjang rambut dengan cepat:

1. Memotong Rambut secara Teratur

Memotong bagian ujung rambut secara teratur diyakini bisa menumbuhkan rambut dengan cepat. Tidak perlu khawatir rambut terus pendek karena memotong bagian ujung rambut diperlukan untuk menghilangkan rambut bercabang yang bisa menghambat pertumbuhan rambut.

2. Diet Seimbang dan Sehat

Diet seimbang dan sehat merupakan cara memperpanjang rambut dengan cepat. Cara mudah untuk memanjangkan rambut yaitu dengan melakukan diet seimbang dan sehat. Agar rambut tetap tumbuh, diperlukan nutrisi yang berasal dari biji-bijian, sayuran hingga daging.

3. Menggunakan Kondisioner

Kondisioner diyakini bisa mengembalikan protein yang hilang dan minyak alami pada rambut. Tidak hanya itu, kondisioner juga bisa merapihkan kulikula rambut yang kusam dan kasar. Hasilnya rambut bisa terhindar dari kerontokan dan kembali panjang.

4. Putih Telur

Putih telur mengandung protein yang bisa menutrisi rambut sehingga bisa tumbuh lebih cepat. Anda bisa membuat masker putih telur dengan memisahkan bagian kuning di dalam mangkuk. Setelah itu, campurkan lavender atau satu teh minyak zaitun.

Selanjutnya oleskan masker putih telur pada kulit kepala dan rambut, diamkan selama 20 menit. Jika sudah, bilas menggunakan sampo dan air dingin. Masker putih telur memiliki banyak kandungan seperti zinc, sulfur dan zat besi untuk mengikat protein pada rambut.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement