3 Arti Bunga Dandelion, Karakteristik dan Manfaat untuk Kesehatan

Ghina Aulia
24 Mei 2023, 17:15
Arti bunga dandelion.
Unsplash
Randa tapak kuning.

Dandelion memiliki sebutan bunga randa tapak dalam bahasa Indonesia. Tumbuhan ini memiliki nama asli Taraxacum dan berasal dari keluarga Asteraceae.

Dandelion merupakan bunga dengan pusat berdiameter relatif jauh lebih lebar dibanding kelopaknya. Biasanya dandelion ditiup sehingga menyebabkan kelopaknya jatuh. Randa tapak ini awalnya berasal dari Eropa dan Asia. Namun sekarang sudah tersebar di berbagai belahan dunia.

Diketahui bahwa bagian yang biasa disebut bunga pada randa tapak dapat melepaskan banyak biji. Menariknya, bagian tersebut ternyata adalah buahnya. Terdapat banyak spesies bunga dandelion. Adapun yang membedakannya yaitu bentuknya. Berikut daftarnya.

Spesies Bunga Dandelion atau Randa Tapak

1. Taraxacum officinale
2. Taraxacum acervatulum
3. Taraxacum acrophorum
4. Taraxacum adiantifrons
5. Taraxacum aequilobum
6. Taraxacum aganophytum
7. Taraxacum alatum
8. Taraxacum amplum
9. Taraxacum ancistrolobum
10. Taraxacum baeckiiforme
11. Taraxacum borgvallii
12. Taraxacum brevisectoides
13. Taraxacum caloschistoides
14. Taraxacum canoviride
15. Taraxacum concinnum
16. Taraxacum demotes
17. Taraxacum ekmanii
18. Taraxacum exsertiforme
19. Taraxacum fasciatum
20. Taraxacum guttigestans
21. Taraxacum haematicum
22. Taraxacum hepaticum
23. Taraxacum lacinulatum
24. Taraxacum longisquameum
25. Taraxacum mimulum
26. Taraxacum oblongatum
27. Taraxacum oinopolepis
28. Taraxacum oxyrhinum
29. Taraxacum pallescentiforme
30. Taraxacum paradoxachrum
31. Taraxacum paucijugum
32. Taraxacum pectinatiforme
33. Taraxacum perfissum
34. Taraxacum plicatiangulatum
35. Taraxacum porrigens
36. Taraxacum procerum
37. Taraxacum pulchrifolium
38. Taraxacum quadrangulum
39. Taraxacum sahlinii
40. Taraxacum selenoides
41. Taraxacum severum
42. Taraxacum sphenolobum
43. Taraxacum subcanescens
44. Taraxacum subgentiliforme

Adapun spesies dandelion yang paling umum tersebar yaitu Taraxacum officinale atau yang disebut sebagai dandelion biasa. Sementara Taraxacum erythospermum dengan biji merah lebih dikenal sebagai bunga liar.

Diketahui bahwa sebutan dandelion sendiri diserap dari Bahasa Perancis, yakni dent-de-lion. Adapun artinya yaitu gigi singa.

Dandelion yang umum ditemukan memiliki kepala bunga dengan perkumpulan helai yang majemuk. Adapun masing-masing bunga satuannya disebut floret.

Sebagian besar spesies dandelion dapat memproduksi biji sendiri secara aseksual, tepatnya apomixis. Melansir Biology Online, apomiksis atau apomixis merupakan proses reproduksi aseksual tanpa pembuahan dan tetap menghasilkan embrio dan biji.

Adapun rata-rata panjang dari randa tapak adalah 50-250 mm. Namun, juga ada yang lebih panjang. Sementara kepala bunganya berwarna kuning hingga orange. Menariknya, kelopak bunga dapat mekar pada siang hari. Ketika malam tiba, akan tertutup kembali.

Pada bagian batang dan daun, terdapat getah putih apabila dipatahkan. Pada satu akar randa tapak, dapat menghasilkan beberapa batang sekaligus. Kepala bunga dandelion dikelilingi oleh sepal atau bracts yang terdiri dari dua susunan. Diketahui bahwa bracts merupakan bagian yang tegak namun lentur ke bawah.

Selain itu, kali ini Katadata.co.id juga akan membahas lebih lanjut tentang arti bunga dandelion. Selengkapnya, simak tulisan berikut ini.

Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement