11 Arti Bunga Matahari Ini Patut Diketahui
Bunga matahari merupakan tumbuhan yang memiliki nama asli Helianthus annuus L. Diketahui bahwa asalnya dari Asteraceae atau kenikir-kenikiran.
Bunga matahari biasa dijadikan tanaman hias karena bentuknya yang menyerupai matahari dan warnanya yang mentereng. Tumbuhan ini bisa dibudidayakan atau dipajang melalui proses pengeringan.
Tak hanya itu, bunga matahari juga bisa diolah menjadi minyak yang memiliki berbagai khasiat. Di antaranya yaitu untuk mencegah peradangan, menjaga kadar gula darah, dan menjaga kesehatan tulang dan kulit.
Bunga matahari terdiri atas ratusan susunan bunga kecil yang berpusat pada satu bongkol. Bentuknya condong menghadap ke matahari. Bagian pada bunga tersebut terdiri atas bunga tepi atau bunga lidah, dengan kelopak besar serta helaian kuning dan paling mudah dilihat.
Selain itu, terdapat juga bunga tabung dan berperan dalam proses fertilisasi. Bagian tersebut dapat menghasilkan biji. Setiap satu tandan bunga matahari, terdiri dari dua ribu kuntum bunga tabung.
Melansir Greeners, bunga matahari merupakan tumbuhan berbatang lunak semusim dari Amerika Utara yang tropis, misalnya Meksiko. Daunnya tunggal dengan permukaan lebar. Sementara batangnya terdapat rambut kecil yang kasar.
Kali ini, Katadata.co.id akan membahas tentang arti bunga matahari yang dikutip dari berbagai sumber. Selengkapnya, simak tulisan berikut ini.
Arti Bunga Matahari
1. Memancarkan Kebahagiaan
Arti bunga matahari yang pertama yaitu biasa digunakan sebagai simbol kebahagiaan. Hal tersebut terpancar dari warna kuning cerah yang bentuknya yang besar yang merekah.
Bunga matahari tampak memancarkan energi positif dan getaran baik layaknya matahari sungguhan. Melansir dari Bloomthis, struktur bunga matahari diibaratkan hadiah yang sempurna untuk acara yang menggembirakan.
Maka dari itu, bunga matahari bisa menjadi hadiah yang tepat untuk perayaan yang baik pula. Misalnya ulang tahun, pernikahan, peluncuran, atau semata-mata hadiah untuk sahabat yang sedang murung.
2. Melambangkan Optimisme
Arti bunga matahari satu ini mengacu pada arah mekarnya yang cenderung menghadap matahari. Maka dari itu, tumbuhan ini melambangkan optimisme dan keinginan yang kuat terhadap suatu keinginan dan tujuan.
3. Loyalitas
Arti bunga matahari ini mengacu pada filosofi Yunani Kuno. Bunga matahari digunakan sebagai simbol iman dan pengabdian. Pada zaman dahulu, tumbuhan ini dipuja dari suku Inca.
Untuk zaman sekarang, arti loyalitas pada bunga matahari dapat diartikan sebagai loyalitas terhadap suatu hal yang dianggap baik. Misalnya orang tersayang atau harapan yang ingin dicapai.
4. Keberuntungan dan Sukacita
Arti bunga matahari ini berasal dari Cina. Tak heran ketika bunga matahari biasa digunakan atau diberikan sebagai simbol mengucapkan semoga sukses.
Selain itu, bunga matahari juga digunakan untuk mengekspresikan kebahagiaan atas pencapaian. Mereka juga memandang bunga matahari sebagai tumbuhan dengan energi positif yang melambangkan umur panjang dan vitalitas.
5. Kelimpahan
Arti ini datang dari penduduk asli Amerika yang menganggap bunga matahari sebagai karunia yang pada masanya diberikan kepada petani. Hal ini juga mengacu pada karakteristik bunga matahari yang dapat digunakan dari biji hingga ekstraknya.
Arti Bunga Matahari Berdasarkan Warna
1. Bunga Matahari Kuning
Warna ini merupakan klasik dari sebuah bunga matahari. Artinya yaitu kebaikan, kebenaran, dan keabadian.
2. Bunga Matahari Oranye
Arti bunga matahari oranye adalah energik, kebahagiaan, dan nasib baik. Diketahui bahwa warna orange dari tumbuhan ini relatif lebih menarik untuk binatang seperti lebah dan burung kolibri.
3. Bunga Matahari Merah
Bunga matahari merah melambangkan kekuatan dan positivitas. Kelopaknya berona merah tua dengan pusat hitam pekat. Jenis ini cocok untuk Anda yang bosan dengan warna klasiknya, yakni kuning.
4. Bunga Matahari Putih
Bunga matahari putih melambangkan kemurnian, kelahiran kembali, dan kedamaian. Namun jenis ini merupakan yang paling susah dicari. Warnanya putih kekuningan dan pucat. Sementara bagian tengah sama hitamnya seperti yang lain.
5. Bunga Matahari Merah Muda
Bunga matahari dengan warna merah muda memiliki arti kondisi tubuh dan kesehatan yang baik. Selain itu, bunga jenis ini juga melambangkan tidak bersalah.
6. Bunga Matahari Ungu
Arti bunga matahari jenis ini melambangkan kekayaan, kemuliaan, dan royalti.
Itulah penjelasan lengkap mengenai arti bunga matahari. Diketahui bahwa makna tersebut biasa diambil dari filosofi bangsa terdahulu, misalnya suku Inca dan Yunani Kuno. Selain itu, juga ada kepercayaan bangsa Cina yang menganggap tumbuhan ini sebagai simbol keberuntungan.
Tentu bunga matahari banyak dikaitkan dengan spiritual. Melansir dari Bloom & Wild, hal tersebut dikarenakan bentuk kelopaknya yang menyerupai matahari. Sementara warnanya juga kuning dan cerah, ditambah arah mekarnya mengikuti matahari.
Berdasarkan salah satu poin bunga matahari di atas, tumbuhan ini biasa dilambangkan sebagai kesetiaan terhadap pencipta. Tak hanya itu, juga untuk guru atau pembimbing spiritual yang diyakini.
Bunga matahari juga dapat menjadi tanaman yang dirawat di rumah, terlepas dari apa artinya. Warnanya yang cerah bisa menjadi hiasan yang menghidupkan pekarangan taman.