Doa untuk Ayah yang Sudah Meninggal dan Waktu Mustajab Berdoa

Anggi Mardiana
8 Juni 2023, 16:16
Doa untuk ayah yang sudah meninggal
Unsplash
Ilustrasi, seorang perempuan tengah memanjatkan doa untuk ayah yang sudah meninggal.

Doa untuk ayah yang sudah meninggal ibarat hadiah dari anak kepada ayahnya. Karena doa sang anak, Allah SWT akan mengampuni dosa ayahnya di akhirat dan meringankan jalannya menuju surga.

Mendoakan ayah yang sudah meninggal akan membuahkan pahala bagi sang anak. Selain itu, akan mendapat Ridha Allah SWT sehingga diberikan kemudahan rezeki dan segala urusan. Karena itu, mulailah mendoakan ayah yang sudah meninggal agar Allah SWT mengampuni dosanya.

Waktu Mustajab untuk Berdoa

Waktu Mustajab Berdoa
Waktu Mustajab Berdoa (Unsplash )

Sebelum masuk ke bahasan mengenai doa untuk ayah yang sudah meninggal, ketahui beberapa waktu mustajab untuk berdoa. Berikut di antaranya:

1. Hari Jumat

Hari Jumat merupakan waktu mustajab untuk berdoa kepada Allah SWT. Hal ini termuat dalam hadist Abu Hurairah bahwasannya Rasulullah SAW mengatakan hari Jumat sebagai waktu mengabulkan doa-doa hamba-Nya.

2. Saat Puasa dan Berbuka Puasa

Seseorang yang sedang berpuasa atau buka puasa diyakini sebagai waktu mustajab berdoa. Dalam hadist yang diriwayatkan oleh HR Tirimidzi, Ibnu Majah dan Ibnu Hibban, Rasulullah SAW bersabda bahwa ada tiga doa yang tidak akan tertolak yaitu doa orang yang berpuasa saat berbuka, pemimpin yang adil dan doa orang terzalimi.

3. Memasuki Salat Fardu

Waktu mustajab untuk berdoa selanjutnya yaitu setiap selesai salat fardu 5 waktu. Karena itu, setelah salat fardu usahakan tidak langsung beranjak pergi namun gunakan waktu itu untuk berdoa. Selain itu, menambahkan wirid dan dzikir juga dianjurkan agar doa-doa terkabul.

4. Waktu Sepertiga Malam

Sepertiga malam juga termasuk waktu mustajab untuk berdoa. Doa-doa yang dipanjatkan saat waktu tersebut diyakini lebih mudah dikabulkan oleh Allah SWT. Hal ini termuat dalam HR. Bukhari dan Muslim.

5. Saat Sujud

Sujud merupakan salah satu simbol pengakuan atas kelemahan yang ada dalam diri seseorang. Bisa dibilang sujud merupakan bentuk pasrah kepada Allah SWT. Karena itu, saat sujud dianjurkan memperbanyak doa karena merupakan posisi paling dekat dengan Allah SWT.

6. Antara Azan dan Ikamah

Ketika mendengar azan, coba berhenti sejenak dan manfaatkan waktu tersebut untuk berdoa. Doa ini sesuai dengan hadist dari Anas bin Malik bahwasannya doa yang tidak tertolak yaitu doa antara azan dan ikamah.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement