Kumpulan Doa Istri untuk Suami yang Bisa Dijadikan Amalan

Ghina Aulia
8 Juni 2023, 16:48
Doa istri untuk suami.
Unsplash
Ilustrasi, pasangan suami istri.

Selain berperan sebagai pasangan, suami juga menyandang gelar sebagai Kepala Rumah Tangga dengan berbagai tanggung jawab yang harus dipenuhi. Misalnya memberikan nafkah dan merawat istri dan anak. Sementara suami bekerja, doa istri untuk suami bisa dipanjatkan, agar suami senantiasa berada dalam lindungan Allah SWT.

Terkait dengan itu, berikut ini beberapa contoh doa untuk suami yang bisa diamalkan setiap hari. Dengan mengharap ridho Allah SWT, istri bisa membacakannya rutin setiap hari agar suami tetap terjaga dan dilancarkan urusannya.

1. Doa Istri untuk Suami: Dijauhkan dari Bahaya

Allahumma inni a’udzu bika minal Hammi wal hazan, wa a’udzu bika minal ‘ajzi wal kasal, wa a’udzu bika minal jubni wal bukhl, wa a’udzu bika min ghalabatid dain wa qahrir rijal

Artinya, “Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari kebingungan dan kesedihan. Aku berlindung kepada-Mu dari lemah dan kemalasan. Aku berlindung kepada-Mu dari rasa pengecut dan kikir. Dan aku berlindung kepada-Mu dari lilitan hutang dan kesewenang-wenangan orang.

2. Doa Istri untuk Suami: Dilancarkan Rezeki

Allahumma aktsir mala zauji wa barik lahu fima a'thoitahu wa athil hayatahu 'ala tho'atika wa ahsin 'amalahu waghfirlahu

Artinya, “Ya Allah, perbanyaklah harta suamiku serta berkahilah karunia yang Engkau berikan padanya, panjangkan lah umurnya dalam ketaatan pada-Mu dan baguskan lah amalnya serta ampunilah dosa-dosanya.

3. Doa Istri untuk Suami: Dilancarkan Rezeki yang Halal

Allahumma innii as-aluka ‘ilman naafi’a, wa rizqon thoyyibaa, wa ‘amalan mutaqobbalaa.

Artinya, “Ya Allah, sungguh aku memohon kepada-Mu ilmu yang bermanfaat (bagi diriku dan orang lain), rizki yang halal dan amal yang diterima (di sisi-Mu dan mendapatkan ganjaran yang baik).” (HR. Ibnu Majah, no. 925 dan Ahmad 6: 305, 322)

Doa untuk ayah yang sudah meninggal
Seorang perempuan tengah memanjatkan doa (Unsplash)

4. Doa Istri untuk Suami: Meluluhkan Hati Suami

Yuhibbunahum kahubillahi wallazina amanuu ashaddu hubbanlillah

Artinya, "Mereka mencintainya (memuja dan mentaatinya) sebagaimana mereka mencintai Allah; sedang orang-orang yg beriman itu lebih cinta (taat) kepada Allah."

5. Doa Istri untuk Suami: Setia kepada Istri

Qul in kuntum tuhibbuuna allaaha faittabi’uunii yuhbibkumu allaahu wayaghfir lakum dzunuubakum waallaahu ghafuurun rahiimun

Artinya, “Jika kamu (benar-benar) mencintai Allah, ikutilah aku, niscaya Allah mengasihi dan mengampuni dosa-dosamu. Allah maha pengampun lagi maha penyayang.

6. Doa Istri untuk Suami: Melembutkan Hati

Allahumma laiyinli qalbahu, laiyinta li daudal hadid

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...