Sejarah, Semangat dan Komitmen Peristiwa Sumpah Pemuda

Annisa Fianni Sisma
7 November 2023, 15:48
Semangat dan Komitmen Peristiwa Sumpah Pemuda
Pexels
Ilustrasi, museum Sumpah Pemuda.

Peristiwa Sumpah Pemuda adalah salah satu momen bersejarah dalam perjuangan bangsa Indonesia dalam meraih kemerdekaan. Pada peristiwa ini, semangat dan komitmen para pemuda Indonesia untuk bersatu, dapat dilihat dengan jelas.

Sumpah Pemuda terjadi pada tanggal 28 Oktober 1928 di Jakarta. Peristiwa itu adalah ketika para pemuda dari berbagai organisasi pemuda di Indonesia berkumpul untuk menyatakan kesatuan bangsa Indonesia yang berlandaskan pada satu bahasa, yaitu bahasa Indonesia.

Peristiwa ini dianggap sebagai tonggak sejarah dalam perjuangan melawan penjajahan. Berkaitan dengan itu, menarik mengetahui semangat dan komitmen peristiwa sumpah pemuda.

Sejarah dan Uraian Lengkap Peristiwa Sumpah Pemuda

Semangat dan Komitmen Peristiwa Sumpah Pemuda
Semangat dan Komitmen Peristiwa Sumpah Pemuda (Museum Sumpah Pemuda)
 

Melansir situs Museum Sumpah Pemuda, Peristiwa Sumpah Pemuda adalah saat penyelenggaraan Kongres Pemuda Kedua yakni 27 hingga 28 Oktober 1928. Para pemuda itu adalah anggota Perhimpunan Pelajar-Pelajar Indonesia.

Kongres ini bertujuan memperkuat rasa persatuan dan kebangsaan indonesia yang sudah tumbuh di dalam jiwa para pemuda tersebut. Sebelum kongres berlangsung, ada pertemuan tanggal 3 Mei dan 12 Agustus 1928.

Pertemuan itu membahas pembentukan panitia, susunan acara kongres, waktu, tempat, dan biaya. Dalam pertemuan tersebut, disepakati bahwa Kongres Pemuda Kedua akan berlangsung pada 27 hingga 28 Oktober 1928 di tiga lokasi yakni gedung Katholieke Jongenlingen Bond, Oost Java Bioscoop, dan Indonesische Clubgebouw (Rumah Indekos, Kramat No. 106).

Pertemuan itu dibiayai organisasi yang menghadiri kongres dan sumbangan. Kemudian disepakati kepanitiaan dengan susunan yakni:

Halaman:
Editor: Safrezi
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement