Pemegang Saham BREN Bertambah 2 Kali Lipat Dibanding Kenaikan di BBCA

Lona Olavia
7 Desember 2023, 10:44
Pemegang Saham BREN Bertambah 2 Kali Lipat Dibanding Kenaikan di BBCA
ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/foc.
Pekerja berada di depan layar yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (26/4/2023). Usai cuti bersama Lebaran 2023, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada Rabu (26/4) dibuka menguat 60 poin (0,88 persen) ke 6.877.

Kenaikan harga saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) yang sudah sangat tinggi ternyata masih mampu membuat jumlah pemegang sahamnya bertambah banyak. 

Menurut laporan bulanan registrasi pemegang saham perseroan per 30 November 2023, dikutip Kamis (7/12) jumlah pemegang saham emiten yang dimiliki orang terkaya nomor satu di Indonesia itu bertambah 4.201 dari bulan sebelumnya.

Terbaru jumlah pemegang saham BREN kini menjadi 28.955 per akhir November, dari 31 Oktober yang saat itu masih 24.754 pemegang saham.

PT Barito Pacific Tbk (BRPT) tercatat menguasai 64,666% saham BREN, sama dengan bulan Oktober. Lalu Green Era Energy juga masih memiliki 23,603% saham. Green Era Energy tercatat sebagai pihak terafiliasi. Masyarakat nonwarkat menggenggam 15.694.413.334 saham BREN atau 11,731%. Penerima manfaat akhir dari BREN adalah Prajogo Pangestu.

Sedangkan PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) bulan lalu juga mengalami kenaikan jumlah pemegang saham. Namun jumlah pemegang sahamnya hanya bertambah 2.576. Sehingga jumlah pemegang saham BBCA kini menjadi 324.904 per akhir November, dari 31 Oktober yang sebanyak 322.328 pemegang saham.

Secara komposisi kepemilikan, PT Dwimuria Investama menggenggam 54,94% saham BBCA, pihak afiliasi pengendali 2,45%, Robert Budi Hartono 0,023%, Bambang Hartono 0,03%, Jahja Setiaatmadja 0,027%, Djohan Emir Setijoso 0,086%, Tonny Kusnadi 0,006%.

Kemudian Vera Eve Lim 0,002%, Gregory Hendra 0,001%, Frengky Chandra 0,002%, Armand Wahyudi 0,003%, Tan Ho Hien 0,01%, Rudy Susanto 0,002%, Lianawaty Suwono 0,002%, dan Santoso 0,002%. Lalu masyarakat non warkat 42,406%.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...