Jokowi Minta BPPT Jadi Pusat Kecerdasan Buatan Indonesia

Rizky Alika
8 Maret 2021, 13:36
Tim dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) menyiapkan alat i-nose C-19 untuk diserahterimakan kepada Rumah Sakit Islam (RSI) Jemursari di Surabaya, Jawa Timur, Senin (22/2/2021). I-nose C-19 merupakan inovasi teknologi berbasis kecerdasan buatan (
ANTARA FOTO/Moch Asim/rwa.
Tim dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) menyiapkan alat i-nose C-19 untuk diserahterimakan kepada Rumah Sakit Islam (RSI) Jemursari di Surabaya, Jawa Timur, Senin (22/2/2021). I-nose C-19 merupakan inovasi teknologi berbasis kecerdasan buatan (artificial intelligence) untuk mendeteksi COVID-19 dari sampel bau keringat yang hasilnya dapat diketahui dengan cepat melalui proses komputasi sekitar 3,5 menit.

Persaingan teknologi kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI) menjadi semakin ketat di dunia. Presiden Joko Widodo pun meminta Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) menjadi pusat teknologi kecerdasan buatan Indonesia.

"BPPT harus menjadi pusat kecerdasan teknologi Indonesia. Saat ini, kita di zaman perang AI," kata Jokowi dalam Pembukaan Rakernas Penguatan Ekosistem Inovasi Teknologi BPPT Tahun 2021 di Istana Negara, Jakarta, Senin (8/3).

Persaingan AI tersebut dinilai menciptakan suasana yang serupa dengan perang dingin. Pihak yang berhasil menguasai AI pun dianggap berpotensi untuk menguasai dunia.

Oleh karena itu, Jokowi mengatakan, Indonesia tengah kejar-mengejar serta menghadapi perang AI. "Ini memerlukan BPPT yang bisa produksi teknologinya sendiri," ujar dia.

Ia pun meminta, BPPT bisa melakukan sinergi dengan talenta diaspora, peneliti di universitas, start up teknologi, dan anak muda yang militan. Dengan sinergi itu, Jokowi berharap meesin AI induk bisa terbentuk.

Bagaimana adopsi teknologi oleh negara-negara lain di dunia? Simak Databoks berikut: 

Halaman:
Reporter: Rizky Alika
Editor: Pingit Aria
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...