Pengertian Prinsip Geografi Beserta Contohnya

Dwi Latifatul Fajri
30 Desember 2021, 16:54
Prinsip Geografi
pixabay.com
4 Prinsip Geografi

Prinsip geografi dipakai untuk mempelajari fenomena yang terjadi di permukaan bumi. Geografi merupakan ilmu pengetahuan untuk mempelajari sifat bumi, analisis gejala alam, dan unsurnya.

Sejarah tentang bumi ini telah dikenal oleh bangsa Yunani. Mengutip dari buku Geografi kelas X, kata geografi berasal dari kata geo berarti bumi, dan graphika artinya lukisan atau tulisan.

Advertisement

Dalam bahasa Inggris, kata Geography diserap dari bahasa Yunani Geographia. Kata Geo artinya bumi dan grapho bermakna untuk menulis. Jika disambung, kata geografi artinya menulis tentang bumi.

Pengertian geografi menurut Ikatan Ahli Geografi Indonesia (1988), menjelaskan ilmu geografi ini. Ilmu ini mempelajari perbedaan dan persamaan fenomena geosfer dengan sudut pandang wilayah atau lingkungan dalam konteks keruangan.

Jadi, kesimpulannya geografi adalah studi tentang lingkungan dengan manusia, dimana bentuknya tersusun dari komponen subjektif dan objektif.

Pengertian Prinsip Geografi

Prinsip geografi adalah prinsip yang dipakai sebagai landasan, untuk menjelaskan suatu fenomena yang terjadi.

Sebagai contoh, ingin membahas tentang fenomena air terjun. Dari fenomena air terjun tersebut akan dibedah soal, letak ketinggian, proses pembentukannya atau hal lainnya. Nah dari hal tersebut akan menggunakan prinsip geografi sebagai landasan.

4 Jenis Prinsip Geografi

Prinsip ini dipakai untuk memahami hubungan dan karakteristik fenomena dengan pemasalahan lain. Ada 4 prinsip geografi yaitu prinsip persebaran, interelasi, deskripsi, dan korologi.

Mengutip dari materi Dasar-Dasar Geografi UNY, berikut penjelasan mengenai prinsip prinsip geografi:

  • Prinsip Persebaran (Distribusi)

Prinsip penyebaran berkaitan dengan fenomena alam dan manusia yang tersebar tidak merata di permukaan bumi. Penyebaran fenomena ini bisa dikaji dan digambarkan pada peta.

  • Prinsip Interelasi

Prinsip interelasi menjelaskan fenomena alam dan manusia yang saling berhubungan, antara satu aspek dengan lainnya. Keterkaitan ini dilihat dari fenomena alam, aspek fenomena alam lain, dan fenomena yang disebabkan oleh manusia.

  • Prinsip Deskripsi

Menjelaskan keterkaitan antara aspek manusia dan lingkungan yang bisa dideskripsikan. Prinsip ini menjelaskan dan menggambarkan gejala yang dipelajari secara detail.

  • Prinsip Korologi

Korologi merupakan paduan antara prinsip penyebaran, interelasi, dan deskripsi. Prinsip ini menjelaskan fenomena dan manusia, serta interaksinya dalam satu ruang.

Korologi ditinjau dari kondisi suatu wilayah menjelaskan gejala berdasarkan fakta dan masalah yang berhubungan di ruang tertentu.

Halaman:
Editor: Safrezi
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement