Diangkat Wakil Ketua OJK, Mirza Mundur dari Komut Mandiri Sekuritas

Syahrizal Sidik
24 Mei 2022, 16:54
Diangkat Wakil Ketua OJK, Mirza Mundur dari Komut Mandiri Sekuritas
Arief Kamaludin|KATADATA
Mirza Adityaswara

Mirza Adityaswara mundur dari jabatannya sebagai Komisaris Utama PT Mandiri Sekuritas. Pengunduran diri itu berkenaan dengan diangkatnya Mirza sebagai Wakil Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) periode 2022-2027.

"Kami sangat berterima kasih atas pengawasan, pendampingan, dan arahan Pak Mirza selama ini," kata  Direktur Utama Mandiri Sekuritas, Oki Ramadhana, dalam keterangan resminya, Selasa (24/5).

Mirza telah mengajukan pengunduran diri pada 23 Mei 2022 setelah menjabat sejak 25 Juni 2020. Menurut Oki, hampir selama dua tahun menjabat, Mirza telah turut mengantarkan Mandiri Sekuritas mencatatkan kinerja keuangan paling kuat sepanjang sejarah perusahaan.

Tercatat, pendapatan Mandiri Sekuritas naik sebesar 21% menjadi Rp 794 miliar pada tahun 2020. Sementara laba bersih perusahaan meningkat 45% menjadi Rp 135,4 miliar. Sementara itu, pendapatan usaha perusahaan sekuritas yang sahamnya dimiliki PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) ini meningkat 55% menjadi Rp 1,23 triliun dari periode yang sama pada tahun sebelumnya.

Terkait pengunduran dirinya, Mirza turut mengucapkan terima kasih kepada pemegang saham Mandiri Sekuritas yang telah memberikan kesempatan untuk mendampingi perusahaan tumbuh kuat di masa pandemi yang penuh tantangan.

"Saya juga berterima kasih kepada Direksi Mandiri Sekuritas yang telah bekerja sama dengan erat selama ini," kata Mirza.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...