Penjualan Mobil Listrik Tesla Buatan Pabrik Cina Cetak Rekor
Produsen kendaraan listrik asal Amerika Serikat, Tesla Inc, berhasil menjual 83.135 kendaraan listrik buatan pabriknya di Cina pada September 2022, naik 8% dari penjualan bulan sebelumnya. Penjualan ini juga memecahkan rekor bulanan sejak dibukanya pabrik Tesla di Shanghai, Cina, pada Desember 2019.
Angka tersebut sekaligus melampaui rekor penjualan sebelumnya sebesar 78.906 pada Juni 2022. "Rekor penjualan tertinggi mobil Tesla buatan Cina menunjukkan kendaraan listrik telah memimpin tren mobilitas," kata Tesla dalam sebuah pernyataan singkat seperti dikutip dari Reuters, Senin (10/10).
Secara global, Tesla menyatakan telah menjual 343.830 kendaraan listrik pada kuartal III 2022. Angka tersebut merupakan rekor penjualan Tesla, namun kurang dari perkiraan analis sebesar 359.162 unit.
Pabrik Tesla di Shanghai memproduksi Model 3 dan Model Y untuk dijual di Cina dan juga diekspor ke pasar lain termasuk Eropa dan Australia. Pabrik tersebut telah dibuka kembali pada 19 April 2022 setelah kebijakan lockdown yang diberlakukan untuk mencegah penularan Covid-19. Namun demikian, pabrik baru melanjutkan produksi penuh pada pertengahan Juni 2022.
Tesla mempercepat penjualannya dari Cina setelah menangguhkan sebagian besar produksi di pabrik Shanghai pada Juli 2022. Hal ini bertujuan agar bisa meningkatkan produksi mingguan pabrik Shanghai menjadi sekitar 22.000 unit. Produksi tersebut meningkat signifikan dibandingkan produksi Juni 2022 yang hanya sekitar 17.000 unit.
Namun demikian, Tesla menghadapi persaingan yang sengit dengan kompetitor kendaraan listrik asal Cina di tengah konsumsi yang turun akibat pembatasan Covid-19. Salah satunya BYD yang terus memimpin pasar kendaraan listrik Cina dengan 200.973 penjualan pada September, melonjak hampir 15% dari Agustus.
Asosiasi Mobil Penumpang Cina ( China Passenger Car Associatio/CPCA) menyatakan bahwa harga minyak yang lebih tinggi dan subsidi pemerintah terus mendorong lebih banyak konsumen untuk memilih kendaraan listrik.
Pada 2021, Tesla Inc mencatatkan penjualan mobil listrik sebanyak hampir satu juta unit.
Sepanjang tahun lalu, perusahaan besutan Elon Musk ini telah melakukan pengiriman sebanyak 936.222 unit mobil listrik ke seluruh dunia. Jumlah ini naik sekitar 87,37% dari tahun sebelumnya.