Video selanjutnya
"Bicara Data" William Sabandar: Hitungan Tarif dan Skema Bisnis MRT
Moda Raya Terpadu (MRT) fase I ruas Lebak Bulus-Bundaran Hotel Indonesia secara resmi beroperasi. Proyek senilai Rp 16 triliun itu akan dibuka secara komersial pada 1 April mendatang. Adapun selama sepekan ke depan, 25-31 Maret 2019, konsumen yang ingin menggunakan MRT masih digratiskan.
Direktur Utama PT MRT Jakarta William Sabandar mengatakan, besaran tarif yang dikenakan konsumen masih dibahas pemerintah. Namun, dapat dipastikan tarif ke masyarakat sudah mendapatkan subsidi. PT MRT Jakarta sebelumnya pernah melansir tarif keekonomian MRT rute Lebak Bulus-Bundaran Hotel Indonesia sebesar Rp 31.659 per penumpang.
Kendati begitu, PT MRT Jakarta dipastikan tidak akan mengandalkan tiket sebagai sumber pendapatannya. Perseroan tersebut sedang menyiakan klaster-klaster bisnis di kawasan sekitar stasiun MRT. Nantinya di setiap stasiun terdapat kios-kios yang dapat disewakan. Dunia usaha pun dapat memasang iklan di area stasiun dan mendapatkan hak penamaan stasiun sesuai nama perusahaannya.