Pertagas Bangun Infrastruktur Pipa Gas US$ 400 Juta

Image title
Oleh
12 Februari 2015, 10:06
Pipa Gas
Arief Kamaludin|KATADATA

KATADATA ? PT Pertamina Gas (Pertagas) akan mengucurkan anggaran belanja modalnya senilai US$ 400 juta tahun. Belanja modal ini akan dipergunakan untuk mengembangkan infrastruktur pipa gas.

Presiden Direktur Pertagas Hendra Jaya mengatakan anggaran belanja modal tahun ini akan dipergunakan untuk meneruskan pembangunan pipa transmisi dan pipa distribusi ke rumah tangga yang dimulai sejak tahun lalu. Pengerjaan proyek-proyek itu bisa memakan waktu beberapa tahun.

"Belanja modal 2015 untuk carry over proyek multiyears, total hampir US$ 400 juta," kata Hendra seperti dikutip harian Investor Daily, Kamis (12/2).

Untuk pulau Jawa, Pertagas sedang merampungkan transmisi Gresik-Semarang, Porong-Grati di Jawa Timur, serta Muara Karang-Tegalgede di Jawa Barat. Pipa Gresik-Semarang sepanjang 267,22 kilometer rencananya akan memiliki kapasitas alir gas sebesar 500 juta kaki kubik per hari (million standard cubic feet per day/mmscfd). Pembangunan pipa dengan nilai investasi US$ 515 juta tersebut ditargetkan selesai pada April 2016.

Saat ini Pertagas baru saja merampungkan pembebasan lahan proyek pipa ini dengan menandatangani kesepakatan penggunaan right on way (ROW) PT Kereta Api Indonesia. "Kami mulai konstruksi proyek pada Februari ini," ujarnya.

Reporter: Redaksi
Editor: Arsip
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...