Kampanye Adalah Proses Komunikasi, Ini Ciri-ciri dan Jenisnya

Image title
12 April 2022, 14:50
kampanye adalah, pengertian kampanye, kampanye
ANTARA FOTO/REUTERS/Vincent West/HP/dj
Ilustrasi, Presiden Perancis Emmanuel Macron, berswafoto bersama pendukungnya dalam rangkaian kampanye Pemilu Presiden Perancis 2022. Kampanye adalah salah satu proses komunikasi, yang dilakukan individu dan kelompok. Tak hanya politik, kegiatan kampanye juga dilakukan oleh entitas bisnis dan organisasi sosial.

Sebagian dari kita barangkali sudah tidak asing dengan kata kampanye. Istilah ini kerap muncul dan dibicarakan dalam dunia perpolitikan. Lantas, apa itu kampanye dan apa saja jenis-jenisnya?

Pengertian Kampanye

Pada prinsipnya, kampanye merupakan suatu proses kegiatan komunikasi individu atau kelompok yang dilakukan secara terlembaga dan bertujuan menciptakan suatu efek atau dampak tertentu.

Ada beberapa ahli yang turut menyumbangkan buah pikirnya terkait definisi kampanye, seperti Rogers dan Storey (1987) yang mengatakan kampanye adalah serangkaian tindakan komunikasi yang terencana dengan tujuan untuk menciptakan efek tertentu pada sejumlah besar khalayak yang dilakukan secara berkelanjutan pada kurun waktu tertentu (Venus, 2004:7).

Definisi di atas diakui oleh beberapa ahli sebagai penjelasan yang paling populer dan dapat diterima di kalangan ilmuwan komunikasi (Grossberg, 1988; Snyder, 2002; Klingemann & Rommele, 2002).

Mengapa definisi tersebut populer dan dapat diterima? Hal ini didasarkan pada dua alasan. Pertama, definisi tersebut dengan tegas menyatakan kampanye sebagai wujud tindakan komunikasi. Kedua, definisi Rogers dan Storey mencakup keseluruhan proses dan fenomena kampanye yang terjadi di lapangan.

Pengertian kampanye menurut ahli

Selain Rogers dan Storey, ahli lain seperti Pfau dan Parrot (1993) memberikan penjelasan lebih lanjut tentang definisi kampanye. Keduanya mengatakan kampanye sebagai proses yang dirancang secara sadar, bertahap dan berkelanjutan yang dilaksanakan pada rentang waktu tertentu dengan tujuan memengaruhi khalayak sasaran.

Leslie B. Snyder (Gudykunst & Mody, 2002) memaparkan bahwa kampanye komunikasi adalah tindakan komunikasi yang terorganisasi yang diarahkan pada khalayak tertentu, pada periode tertentu guna mencapai tujuan tertentu.

Sementara itu, Rajasundarman (1981) menjelaskan bahwa kampanye bisa diartikan sebagai pemanfaatan berbagai metode komunikasi yang berbeda secara terkoordinasi dalam periode tertentu yang ditujukan untuk mengarahkan khalayak pada masalah tertentu berikut pemecahannya.

Merujuk pada definisi-definisi tersebut,  dapat disimpulkan kampanye adalah tindakan komunikasi yang bertujuan mendapatkan pencapaian dukungan. Usaha kampanye bisa dilakukan perorangan atau sekelompok orang yang terorganisir untuk melakukan pencapaian suatu proses pengambilan keputusan di dalam suatu kelompok. Kampanye bisa juga dilakukan guna memengaruhi, penghambatan, atau pembelokan pencapaian.

Dalam sistem politik demokrasi, kampanye politis mengacu pada kampanye elektoral pencapaian dukungan, di mana wakil terpilih atau referenda diputuskan. Kampanye politis tindakan politik berupaya meliputi usaha terorganisir untuk mengubah kebijakan di dalam suatu institusi.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...