Rincian Harta Kekayaan Heru Budi Hartono, Pj Gubernur DKI Jakarta
Heru Budi Hartono baru saja dilantik menjadi Pejabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta pada Senin, 17 Oktober 2022 di Jakarta. Pelantikannya dipimpin oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian. Heru akan menjabat sebagai Pj Gubernur DKI Jakarta hingga 2024.
Heru sendiri bukan pendatang baru dalam dunia pemerintahan. Ia merupakan pegawai negeri sipil (PNS) DKI Jakarta yang mengawali karirnya sebagai Staf Khusus Wali Kota Jakarta Utara pada 1993.
Heru menggantikan Anies Baswedan dan Ahmad Riza Patria yang purna tugas. Penetapannya sebagai Pj Gubernur DKI Jakarta didasarkan atas Surat Keputusan Presiden RI Nomo 100/P/2022.
Bekaitan dengan hal tersebut, tentu menarik untuk membahas rincian harta kekayaan Pj GUbernur DKI Jakarta yang baru dilantik ini.
Berikut rincian harta kekayaan Heru Budi Hartanto, dilansir dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang dilaporkan pada 16 Februari 2022 saat ia menjabat sebagai Kepala Sekretariat Presiden.
Rincian Harta Kekayaan Heru Budi Hartono
Berdasarkan LHKPN, Heru Budi Hartono memiliki total kekayaan sebesar Rp 38.046.630.247. Harta kekayaan Pj Gubernur DKI Jakarta ini mayoritas dalam bentuk tanah dan bangunan.
Adapun, rincian harta kekayaan Heru Budi Hartono, berbentuk aset tanah dan bangunan, alat transportasi dan mesin, serta kas dan setara kas, adalah sebagai berikut:
1. Tanah dan Bangunan
Total harta kekayaan berwujud tanah dan bangunan Heru Budi Hartono tercatat sebesar Rp 23.455.346.868. Perinciannya, adalah sebagai berikut:
- Tanah dan Bangunan dengan luas 144 m2/145 m2 di Kabupaten/Kota Bekasi, hasil sendiri Rp 772.320.000.
- Tanah dengan luas 338 m2 di Kabupaten/Kota Kota Jakarta Timur, warisan Rp 2.033.350.000.
- Tanah dengan luas 3500 m2 di Kabupaten/Kota Bogor, hasil sendiri Rp 260.693.000.
- Tanah dengan luas 461 m2 di Kabupaten/Kota Kota Jakarta Selatan, hasil sendiri Rp 1.429.100.000.
- Tanah dengan luas 162 m2 di Kabupaten/Kota Kota Jakarta Timur, hasil sendiri Rp 825.390.000.
- Tanah dengan luas 330 m2 di Kabupaten/Kota Kota Jakarta Timur, hasil sendiri Rp 2.573.186.000.
- Tanah dan Bangunan dengan luas 80 m2/267 m2 di Kabupaten/Kota Bekasi, hasil sendiri Rp 3.843.400.000.
- Tanah dan Bangunan dengan luas 91 m2/96 m2 di Kabupaten/Kota Bekasi, hasil sendiri Rp 1.500.000.000.
- Tanah dan Bangunan dengan luas 154 m2/240 m2 di Kabupaten/Kota Kota Jakarta Timur, hasil sendiri Rp 1.900.000.000.
- Tanah dan Bangunan dengan luas 77 m2/42 m2 di Kabupaten/Kota Karawang, hasil sendiri Rp 602.848.400.
- Tanah dan Bangunan dengan luas 80 m2/267 m2 di Kabupaten/Kota Bekasi, hasil sendiri Rp 3.814.800.000.
- Tanah dan Bangunan dengan luas 130,5 m2/177 m2 di Kabupaten/Kota Bekasi, hasil sendiri Rp 3.900.259.468.
2. Alat Transportasi dan Mesin
Selain tanah dan bangunan, kekayaan Heru Budi Hartono juga ada dalam bentuk aset alat transportasi dan mesin. Secara perinci, berikut ini rincian harta kekayaan Heru Budi Hartono berupa alat transportasi dan mesin.
- Motor Merek Honda ND. 125 Kira Tahun 2003, hibah dengan akta Rp 3.000.000.
- Mobil Merek Suzuki Escudo Tahun 1996, hasil sendiri Rp 46.000.000.
- Mobil Merek Toyota Hilux Tahun 2015, hasil sendiri Rp 222.000.000.
- Mobil Merek Jimny Jimny Tahun 2019, hasil sendiri Rp 256.000.000.
- Motor Merek Honda Sepeda Motor Tahun 2018, hasil sendiri Rp 28.000.000.
- Lainnya Merek Brompton Brompton Tahun 2020, hasil sendiri Rp 35.000.000.
- Motor Merek Harley Davidson Harley Davidson Tahun 2021, hasil sendiri Rp 703.369.000.
3. Harta Bergerak Lainnya
Kemudian, Heru Budi Hartono juga dilaporkan memiliki total nilai harta bergerak lainnya, dengan total nilai sebesar Rp 617.450.000.
4. Surat Berharga
Selain tanah dan bangunan, alat transportasi dan mesin, serta harta bergerak lainnya, Heru Budi Hartono juga dilaporkan memiliki surat berharga, dengan total nilai sebesar Rp 3.692.500.
5. Kas dan Setara Kas
Harta kekayaan Heru Budi Hartono berupa kas dan setara kas diketahui senilai: Rp12.676.771.879 atau Rp 12.6 miliar
Demikian rincian harta kekayaan Heru Budi Hartono yang berupa aset tanah dan bangunan, alat transportasi dan mesin, harta bergerak lainnya, surat berharga, serta kas dan setara kas.
Sebagai informasi, Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono juga memiliki hutang sebesar Rp 6.058.945.215. Dikurangi dengan total hutang yang dimiliki, rincian harta kekayaan Heru Budi Hartono tercatat sebesar Rp 31.987.685.032.