10 Cara Memulai Usaha dan Tips Konsisten Menjalankannya agar Sukses

Anggi Mardiana
1 Desember 2022, 18:04
Cara Memulai Usaha
Freepik
Ilustrasi, usaha kecil.

Cara memulai usaha penting diketahui agar usaha yang dijalankan bisa sukses. Untuk memulainya, tidak selamanya lancar, diperlukan keahlian dan langkah yang tepat. Jika usaha yang dijalankan lancar maka penghasilan yang diperoleh bisa lebih besar.

Untuk Anda yang ingin usahanya sukses tentunya perlu didukung dengan kemauan dan kemampuan. Dalam mengembangkan usaha sikap konsisten juga diperlukan. Tapi sebagai langkah awal, Anda perlu tahu langkah apa saja yang perlu ditempuh untuk membuka usaha sendiri.

10 Cara Memulai Usaha

Semua orang bisa menjadi pengusaha, asalkan mau belajar dan bekerja keras. Berikut 10 cara sukses memulai usaha menurut Scott Gerber dilansir dari disdag.samarindakota.go.id:

1. Fokus dengan Satu Peluang Bisnis

Salah satu cara memulai usaha yaitu fokus dengan satu peluang bisnis. Terlalu banyak mengambil peluang akan membuat bingung. Jika Anda fokus pada satu peluang maka seluruh ide pikiran bisa tercurahkan dalam 1 usaha sehingga lebih terarah.

2. Melakukan Usaha yang Disukai

Cara selanjutnya yaitu dengan memulai usaha yang disukai sehingga bisa dilakukan dengan sepenuh hati dan tanpa ada paksaan. Segala sesuatu yang dilakukan dengan senang hati biasanya lebih membuahkan hasil. Misalnya untuk pencinta fotografi bisa menjual kamera atau perlengkapan foto lainnya.

3. Menguasai tentang Bisnis

Menguasai tentang bisnis jadi cara memulai usaha yang perlu dipertimbangkan. Jika paham tentang bisnis maka usaha bisa berkembang. Sebab dalam dunia usaha ada ilmu yang harus dipelajari dan diterapkan seperti teknik marketing untuk menarik pembeli.

4. Mau Belajar dari Orang Lain

Setiap orang memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Tidak ada orang yang bisa menguasai semua hal sehingga perlu bersikap terbuka terhadap pandangan atau pemikiran orang lain. Dengan berkonsultasi bersama orang lain atau mentor, Anda bisa mengambil pelajaran dari apa yang sudah dilakukannya.

5. Hidup dengan Sederhana

Untuk menjadi seorang pengusaha yang sukses, tinggalkanlah hidup mewah. Jangan pikirkan rumah mewah, mobil mewah atau rumah besar terlebih dulu. Mulai hidup sebagai pemula yang membutuhkan uang untuk meraih kesuksesan. Dengan begitu, akan lebih menikmati proses dan segala hal yang diimpikan bisa dinikmati nanti.

6. Belajar dari Kegagalan

Belajar dari kegagalan jadi cara memulai usaha yang tidak kalah penting untuk dipertimbangkan. Dalam dunia bisnis ada 2 pilihan dalam hidup yang menentukan kesuksesan yaitu maju dan diam. Jika Anda ingin maju maka harus siap untuk maju dan menghadapi kegagalan.

7. Tunjukkan Konsep

Ketika mengawali usaha, tunjukkan konsep agar investor mau berinvestasi dalam bisnis Anda. Dengan tambahan modal, kesempatan mengembangkan usaha pun bisa semakin besar. Meski begitu, Anda juga bisa menjalankan konsep bisnis dengan modal seadanya.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...