Harga Emas Dunia Stabil, Investor Cermati Brexit dan Bunga Acuan AS

ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Petugas menunjukkan imitasi emas logam mulia produk PT Aneka Tambang (Antam) yang dipamerkan di gerai Antam dalam sebuah pameran di Ungaran, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Minggu (9/9).
24/10/2019, 09.59 WIB

Harga emas dunia bergerak relatif stabil seiring investor yang tengah menantikan kejelasan Brexit dan kebijakan suku bunga acuan bank sentral Amerika Serikat (AS). Harga emas dunia tercatat diperdagangan sedikit di atas US$ 1.490 per ounce.

Berdasarkan data Bloomberg, saat berita ini ditulis, harga emas di bursa berjangka Comex tercatat sebesar US$ 1.496 per dolar atau naik 0,03% dari perdagangan sebelumnya. Sedangkan harga emas di pasar spot US$ 1.493 per ounce atau naik 0,06% dari perdagangan sebelumnya.

(Baca: BI Diprediksi Turunkan Bunga, Rupiah Menguat di Bawah Rp 14.000/US$)

Reuters memberitakan, beberapa isu utama yang tengah jadi sorotan yakni Uni Eropa yang menunda keputusan mengenai perpanjangan waktu Brexit. Selain itu, pertemuan petinggi bank sentral AS, akhir bulan ini.

Federal Fund Futures mengimplikasikan para trader memprediksikan kenaikan bunga acuan AS sebesar 0,25% pada pertemuan tersebut.

(Baca: Tim Ekonomi Kabinet Jokowi: Enam Politisi Pegang Posisi Penting)

Seiring kenaikan tipis harga emas dunia, harga emas Antam juga mengalami hal yang sama. Harga emas Antam, di Butik Emas Logam Mulia Pulo Gadung Jakarta, tercatat Rp 752 ribu per gram, naik Rp 1.000 per gram dibandingkan kemarin. Begitu juga dengan harga emas penjualan kembali tercatat naik dengan besaran yang sama menjadi Rp 673 ribu per gram.

Harga Emas Antam, Kamis, 24 Oktober 2019

Emas batangan 0,5 gr: Rp 405.000

Emas batangan 1 gr: Rp 752.000

Emas batangan 2 gr: Rp  1.453.000

Emas batangan 3 gr: Rp 2.158.000

Emas batangan 5 gr: Rp 3.580.000

Emas batangan 10 gr: Rp 7.095.000

Emas batangan 25 gr: Rp  17.630.000

Emas batangan 50 gr: Rp 35.185.000

Emas batangan 100 gr: Rp 70.300.000

Emas batangan 250 gr: Rp 175.500.000

Emas batangan 500 gr: Rp 350.800.000

Emas batangan 1.000 gr: Rp 701.600.000

Sumber: www.logammulia.com untuk lokasi Butik Emas Logam Mulia Pulo Gadung