Telkom Gandeng Palo Alto Networks Perkuat Keamanan Siber

Dok. Telkom
Direktur Strategic Portfolio Telkom Budi Setyawan Wijaya (kedua dari kanan), Direktur Enterprise & Business Service Telkom FM Venusiana R (paling kanan), President of Palo Alto Networks JAPAC Simon Green (kedua dari kiri), dan Country Manager Palo Alto Networks Indonesia Adi Rusli (paling kiri) pada penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara Telkom dan Palo Alto Networks.
Penulis: Andi M. Arief
Editor: Agustiyanti
15/8/2024, 10.52 WIB

PT Telkom Indonesia Tbk meneken kerja sama dengan perusahaan cybersecurity Amerika Serikat, Palo Alto Networks guna mempercepat pengembangan dan meningkatkan kemampuan keamanan siber. 

Nota kesepahaman atau MoU antara kedua perusahaan ditandatangani langsung oleh Direktur Strategic Portfolio Telkom Budi Setyawan Wijaya dan President of Palo Alto Networks JAPAC Simon Green pada konferensi Palo Alto Networks, Ignite on Tour.

"Kami sangat antusias dengan kemitraan dan kolaborasi ini, yang kami yakini akan membawa dampak signifikan dalam meningkatkan keamanan siber di Indonesia dan memperkuat posisi Telkom dalam menyediakan solusi digital yang komprehensif,” kata Budi dalam siaran pers yang diterima Kamis (15/8).

Simon Green menjelaskan, kemitraan ini memungkinkan Palo Alto Networks memanfaatkan infrastruktur Telkom, seperti data center, cloud, dan jaringan. Selain itu, kerja sama ini bertujuan meningkatkan kemampuan serta mengembangkan solusi keamanan siber lainnya.

Kedua perusahaan berkolaborasi menyediakan solusi keamanan terintegrasi untuk mengamkankan data, aplikasi, dan infrastruktur, baik secara on-premise atau berbasis luring, on-cloud berbasis daring, atau hybrid alias gabungan keduanya. Akan ada penjajakan kolaborasi lain yang memanfaatkan infrastruktur TelkomGroup seperti data center, cloud, dan infrastruktur jaringan.

Telkom pada tahun lalu juga menggandeng perusahaan asal Cina, Huawei untuk bisnis data center hingga cloud. Penandatanganan Nota Kesepahaman antara Direktur Strategic Portfolio Telkom, Budi Setyawan Wijaya dan CEO of Carrier Network Business Group Huawei Indonesia Steven Wang dilakukan pada Kamis (14/12/2023).

Dalam kerja sama ini, Telkom serta Huawei akan mengeksplorasi teknologi terkini dalam layanan digital, data center, dan komputasi awan. Kerja sama tersebut berguna untuk memperkuat kemampuan dan meningkatkan pendapatan korporasi.

 

Reporter: Amelia Yesidora