Pilihan Lokasi Menarik untuk Ngabuburit

Muhammad Zaenuddin|Katadata
Penulis: Hanna Farah Vania - Tim Riset dan Publikasi
12/4/2022, 19.17 WIB

4. Malioboro, Yogyakarta

Satu jalan di Yogyakarta ini sudah terkenal istimewanya. Di sana, pengunjung bisa berbelanja oleh-oleh, berwisata kuliner dan berkeliling menaiki delman atau becak. Bertepatan dengan waktu ngabuburit, petang adalah waktu yang sangat cocok untuk menikmati Malioboro. Menjelang matahari terbenam, Anda dapat berburu foto sambil menikmati langit yang mulai menggelap.

5. Sungai Musi, Palembang

Palembang memiliki Sungai Musi yang di atasnya terdapat Jembatan Ampera. Warga setempat sering menghabiskan waktu duduk bersantai di pinggir sungai sambil melihat kapal lalu-lalang. Tak hanya itu, banyak kuliner sedap di sekitar Sungai Musi dan pasar malam di sekitarnya. Beragam makanan khas Palembang tersedia, seperti pempek, tekwan, ragit jalo, hingga celimpungan.

6. Pantai Ampenan, Kota Mataram

Pantai Ampenan yang berlokasi di Nusa Tenggara Barat (NTB) ini menjadi destinasi wisata favorit masyarakat Lombok untuk ngabuburit. Berada di Kota Tua Ampenan, pantai ini memiliki pemandangan yang sangat cantik. Di sekeliling pantai juga terdapat beragam restoran atau kedai yang menyediakan menu berbuka puasa.

7. Taman Nukila, Ternate

Taman ini berada di jantung Kota Ternate, Maluku Utara. Taman yang berdekatan dengan Masjid Raya Al-Munawar ini memiliki lokasinya yang sangat strategis. Selain berjalan-jalan di taman, Anda juga dapat menikmati pemandangan di pinggir pantai sambil memandangi laut dan Gunung Tidore yang indah.

Halaman: