Pemerintah Ajukan Pinjaman ke Bank Dunia untuk Empat Proyek LRT

INKA
INKA telah mengirimkan 4 dari 8 rangkaian kereta LRT Palembang (10/4)
Penulis: Dimas Jarot Bayu
Editor: Yuliawati
11/7/2018, 16.27 WIB

"Empat kota akan kami ajukan di Annual Meeting IMF-WB," kata Budi.

(Lihat Infografik: Nilai Proyek LRT Palembang Termahal di Dunia?)

Meski demikian, Budi belum dapat memastikan besaran dana pinjaman yang akan diajukan. Menurutnya, kajian untuk pengajuan pinjaman ini masih dalam tahap awal.

Alhasil, pemerintah akan melakukan rapat berkala untuk membahas pengajuan pinjaman ini. "Nanti kami lakukan weekly meeting," kata Budi.

Sebelumnya, Kementerian Koordinator Kemaritiman mempertimbangkan potensi pembiayaan LRT menggunakan skema blended finance atau skema pembiayaan campuran.

Deputi Bidang Koordinasi Kedaulatan Maritim Arif Havas Oegroseno menambahkan, potensi pembiayaan LRT menggunakan skema blended finance dengan pertimbangan adanya kemiripan model pendanaan LRT Jabodebek.

Halaman: