"Yang realistis masuk kepala daerah karena kalo bersaing di capres-cawapres dari elektabilitas juga masih di bawah Anies, Ganjar dan Prabowo," ujar Ujang.

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan mengatakan membuka peluang Ridwan Kamil masuk ke PAN. Zulhas menilai sosok Ridwan Kamil merupakan salah satu gubernur yang memiliki integritas dan kemampuan.

Ridwan Kamil disebut dapat menyederhanakan sesuatu yang rumit menjadi sukses. Kedatangan Ridwan Kamil sebagai kader PAN bahkan disebut sebagai suatu kehormatan besar.

"Ya kalo Kang Emil bersedia mah alhamdulliah. Kita kasih karpet biru atuh. Karpet biru dong. Waduh itu kehormatan besar sekali," ujar Zulhas di Kompleks Parlemen pada Kamis (9/12).

Terkait hal ini, Ujang mengatakan pernyataan dari Ketua Umum suatu partai tidak bisa dibaca. Hal ini lantaran PAN juga dekat dengan Erick Thohir dan bahkan Zulhas berkunjung ke Lampung bersama Erick.

Ujang menilai PAN membuka pintu karena tidak memiliki kader yang bisa diusung pada Pilpres 2024 nanti. Kehadiran Ridwan Kamil disebut dapat menguntungkan PAN karena statusnya sebagai Gubernur Jawa Barat.

"Paling tidak bisa menguntungkan untuk Pileg (Pemilihan Legislatif) gitu loh untuk bisa mengkondisikan masyarakat Jawa Barat. Soal nanti mencapreskan belom tentu karena PAN itu pasti akan mencari capres memiliki elektabilitas tinggi," jelas Ujang.

Halaman:
Reporter: Nuhansa Mikrefin