Tak Hanya Indonesia, Ini Negara Lain yang Diserang BA.4 dan BA.5

ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo/rwa.
Petugas kesehatan menyuntikkan vaksin dosis ketiga kepada warga di Denpasar, Bali, Selasa (14/6/2022).
17/6/2022, 15.06 WIB

Van Kerkhove juga mendata ada 36 kasus BA.4 yang ditemukan di Austria, 24 kasus di Inggris, 20 kasus di Amerika Serikat, dan 17 kasus di Denmark. Ada juga beberapa negara lain yang melaporkan kurang dari 10 kasus BA.4, yakni Israel, Belgia, Jerman, Italia, Kanada, Perancis, Belanda, Australia, Swiss, dan Botswana.

Sementara itu, ada 57 kasus BA.5 di Portugal, 52 kasus di Jerman, dan 17 di Inggris. Negara yang baru mendeteksi di bawah 10 kasus BA.5 antara lain Amerika, Denmark, Perancis, Austria, Belgium, Hong Kong, dan Australia. Selain itu juga ditemukan di Kanada, Isreal, Norwegia, Pakistan, Spanyol, dan Swiss.

Seperti Omicron, BA.4 dan BA.5 juga pertama kali ditemukan di Afrika Selatan. Dari laman aliansi vaksin GAVI, BA.4 pertama kali terdeteksi dari spesimen yang dikumpulkan pada 10 Januari 2022 di Provinsi Limpopo. Sedangkan BA.5 didapatkan dari sampel yang dikumpulkan pada 25 Februari 2022 di Provinsi KwaZulu-Natal.

Dengan cepat, subvarian ini menyebar ke negara tetangga Afsel yakni Botswana. Belakangan, BA.4 dan BA.5 akhirnya menyebar hingga Eropa, Amerika, dan Asia.

Halaman:
Reporter: Amelia Yesidora