PAN Buka Opsi Dukung Ganjar Pranowo di Pilpres 2024

ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/wsj.
Ketua Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan menyampaikan pidato politiknya pada penutupan Rakernas PAN di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (27/8/2022).
Penulis: Ade Rosman
12/10/2022, 13.42 WIB

Pada klaster pertama adalah calon dari partai terdiri dari Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto, Ketua Umum PPP Suharso Monoarfa, dan Ketua DPP PDIP Puan Maharani. Klaster kedua merupakan unsur teknokrat dengan calon Menteri BUMN, Erick Thohir. 

Pada klaster ketiga berasal dari unsur kepala daerah. Beberapa nama yang dijagokan adalah Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Gubernur DKI Anies Baswedan, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.

"Dari sembilan nama itu, Insyaallah apakah Ganjar, RK, lainnya, ya itu masih belum. Nanti ada lagi forum PAN. Tapi kalau tidak ada, PAN sudah beri mandat penuh ketua umum untuk menentukan siapa yang akan diusung PAN sebagai capres-cawapres," ujar Yandri. .

 Selain itu, ia juga mengatakan PAN dan KIB terbuka bagi parpol manapun yang ingin bergabung. PAN membuka diri untuk melakukan konsolidasi dalam meningkatkan semangat kebangsaan menjelang pemilu dan pilpres 2024.

Sebelumnya, Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA merilis survei di mana dalam simulasi pasangan capres-cawapres, duet Ganjar-Airlangga mengungguli Prabowo Subianto-Puan Maharani, serta Anies Baswedan-Agus Harimurti Yudhoyono. Dalam tiga simulasi yang dilakukan duet Ganjar-Airlangga tetap berada di urutan teratas. 

Pada simulasi pertama, responden lebih menyukai duet Ganjar-Airlangga yang berada di angka 24,9 persen. Sementara pemilih yang menyukai pasangan Prabowo-Anies berada di angka 14,8 persen, dan responden yang menyukai pasangan Anies-AHY sebanyak 13,4 persen. 

Halaman:
Reporter: Ade Rosman