Tiga partai pengusung Anies Baswedan sebagai calon presiden pada pemilihan presiden 2024 mendatang bersiap mendeklarasikan lahirnya Koalisi Perubahan. Koalisi Perubahan rencananya akan terdiri dari Partai Demokrat, Partai Nasional Demokrat dan Partai Keadilan Sejahtera.
Juru bicara tim pemenangan Anies Baswedan, Hendri Satrio mengatakan kesepakatan di antara ketiga partai sudah bulat untuk mendukung Anies. Hanya saja ketiga pimpinan partai masih mencari waktu yang tepat untuk deklarasi.
“Nanti akan disampaikan oleh parpol kira-kira kapan deklarasi bersama itu akan dilakukan,” ujar Hendri saat dihubungi, Rabu (15/3).
Juru Bicara Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra mengungkapkan setidaknya ada tiga hal yang tercantum dalam piagam deklarasi Koalisi Perubahan. Ia mengatakan piagam deklarasi itu mencantumkan kesepakatan ketiga partai politik untuk mengusung Anies Baswedan sebagai calon presiden.
Poin lain adalah ketiga partai menyerahkan keputusan pemilihan bakal calon wakil presiden kepada Anies. Sedangkan hal lain adalah pernyataan komitmen untuk memperjuangkan perubahan dan perbaikan.
Meski begitu kata Herzaky piagam masih bisa berubah seiring dengan dinamika yang terjadi menjelang deklarasi. Salah satunya adalah kemungkinan memasukkan visi dan misi serta kebijakan yang akan diusung oleh Koalisi Perubahan.
Sebelumnya, Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Keadilan Sejahtera Mardani Ali Sera optimistis deklarasi bersama di antara tiga partai berkemungkinan akan dilakukan sebelum Ramadan. Meski begitu Mardani tidak memerinci kapan deklarasi akan dilakukan.