Klasemen SEA Games: Indonesia Tembus 3 Besar, Lampaui Target 60 Emas

ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/nym.
Petenis ganda putri Indonesia Aldila Sutjiadi (kiri) dan Jessy Rompies (kanan) di Tennis Arena, Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Minggu (14/5/2023).
Penulis: Ira Guslina Sufa
15/5/2023, 07.01 WIB

Hingga hari kesembilan pelaksanaan SEA Games 2023. kontingen Indonesia berhasil menempati posisi ketiga. Hingga Minggu (14/5) pukul 23.30 WIB Indonesia telah mengantongi 67 medali emas, 61 perak, dan 80 perunggu.

Raihan medali yang diperoleh Indonesia masih akan terus bertambah. Berdasarkan keterangan dari Chef de Mission (CdM) Kontingen Indonesia di SEA Games 2023 Lexyndo Hakim, Indonesia sudah mendulang 69 medali emas.

“Alhamdulillah ini sudah melampaui perolehan emas SEA Games 2021 Vietnam ditambah dengan sisa dua hari dan final dari beberapa cabang olahraga," ujar Lexy seperti dikutip dari Antara, Senin (15/5). 

Berada di posisi ketiga, kontingen Indonesia belum bisa bernafas lega. Posisi Indonesia dibayangi ketat oleh kontingen tuan rumah Kamboja dengan hanya terpaut selisih dua emas. Kamboja tercatat meraih total 65 emas, 61 perak, dan 103 perunggu.

Peringkat pertama dalam klasemen perolehan medali ditempati oleh Vietnam dengan 107 emas, 91 perak, dan 95 perunggu. Di posisi kedua ada Thailand dengan meraih 91 emas, 67 perak, dan 87 perunggu.

Halaman:
Reporter: Antara