Survei: Elektabilitas Erick Thohir sebagai Cawapres di Posisi Teratas

ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/rwa.
Erick Thohir
Penulis: Lavinda
18/5/2023, 20.48 WIB

Elektabilitas Menteri Badan Usaha Milik Negara atau BUMN Erick Thohir menduduki posisi teratas sebagai calon wakil presiden (Cawapres) dengan capaian sebesar 17,4%.

Hal ini diketahui dari hasil survei IndoStrategi Research and Consulting bertajuk Peta Dukungan Capres Jelang Pemilu 2024 yang dilaksanakan secara daring pada periode 1-10 Mei 2023.

Dalam survei tersebut, responden diberi pertanyaan terbuka, yaitu jika pemilihan presiden dilaksanakan hari ini, siapa dari tokoh berikut yang akan mereka pilih menjadi wakil Presiden? 

"Nama Menteri BUMN Erick Thohir menduduki posisi teratas,” kata Direktur IndoStrategi Arif Nurul Imam seperti dikutip Antara, Kamis (18/5).

Kemudian, di peringkat kedua dan ketiga ada Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dengan elektabilitas sebesar 14% dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dengan elektabilitas sebesar 11,8%.

Halaman: