Prabowo Ziarah ke Makam Bung Karno, Ganjar Rindu Jawa Tengah

Katadata/Lambok Hutabarat
Ilustrasi tiga pasangan capres peserta Pilpres 2024
Penulis: Ira Guslina Sufa
17/12/2023, 16.17 WIB

Calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto berziarah ke Makam Presiden Ke-1 RI Soekarno di Blitar, Jawa Timur, Minggu (17/12). Prabowo datang bersama Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan keponakan Megawati Soekarnoputri, Mohammad Mahardhika Suprapto (Didi). 

Di makam Soekarno, Prabowo bersama rombongan berdiri di sisi makam dan lanjut berdoa dan menaburkan bunga di atas pusara Bung Karno. Dalam rombongan peziarah itu, ada Emil Dardak, Wakil Gubernur Jawa Timur yang saat ini bertugas sebagai Juru Bicara Gibran Rakabuming Raka

“Beliau adalah Proklamator. Beliau adalah salah satu tokoh besar yang mengangkat bangsa kita merdeka. Beliau mempersatukan Nusantara. Jadi, saya kira patut kita hormati,” kata Prabowo menjawab pertanyaan wartawan selepas berziarah, Minggu (17/12). 

Menurut Prabowo, ziarah ke Makam Bung Karno kerap dia lakukan, termasuk saat masa kampanye pemilihan presiden. Prabowo pada 2018 juga berziarah ke Makam Bung Karno di Blitar saat masa kampanye Pilpres 2019. Prabowo saat itu masih didampingi oleh Rachmawati, anak ketiga Presiden Soekarno.

Kemudian pada 2013, Prabowo berziarah ke Makam Bung Karno. Saat itu, Prabowo berziarah pada hari yang sama dengan Anies Baswedan, meskipun keduanya datang pada jam yang berbeda.

Selepas berziarah, Prabowo Subianto bersama rombongan kemudian melanjutkan perjalanan ke GOR Soekarno Hatta di Kota Blitar. Di GOR, dia menghadiri acara Deklarasi Gerakan Masyarakat Perhutanan Sosial (Gema PS) Indonesia mendukung Prabowo-Gibran.

Ganjar Pranowo Rindu Jawa Tengah 

Berbeda dengan Prabowo, calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo mengisi kampanye hari ke-20 dengan datang ke Magelang Jawa Tengah. Ia selanjutnya akan berkeliling sejumlah daerah di provinsi yang pernah ia pimpin selama dua periode itu. Hari sebelumnya Ganjar telah menyisir sejumlah daerah di Jawa Barat. 

"Hari ini saya mulai keliling lagi ke Jawa Tengah untuk bertemu dengan banyak masyarakat. Kangen," ujar Ganjar saat mengunjungi Pondok Pesantren Darussalam Timur di Magelang.

Menurut Ganjar sejak melepas jabatan dari Gubernur Jawa Tengah pada 5 September 2023 lalu ia baru kali ini kembali bisa berkeliling provinsi dengan ibu kota Semarang itu. Ganjar melakukan kunjungan hari ini sekaligus silaturahmi bersama masyarakat Jawa Tengah.

"Kangen melihat Jawa Tengah dsn hari ini saya sowan kepada 'panjenengan' (Anda) untuk bersilaturahmi," kata Ganjar.

Untuk diketahui, Ganjar mengawali hari ke-20 kampanye dengan menghadiri acara "NITILAKU UGM" di Balairung Kantor Pusat Universitas Gadjah Mada (UGM), Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Ganjar kemudian menghadiri "KAGAMA Ngobrol Santai" di Cafe Resto UC UGM, Kabupaten Sleman, pada pukul 10.00 WIB.

Pada sore hari ia dijadwalkan ngopi dan ngobrol bersama petani di Dusun Gunung Bakal, Desa Sumberarum, Kabupaten Magelang. Kegiatan dilanjutkan dengan bertemu dan ngobrol bersama pelaku seni di Pasar Pahing Pucang, Kabupaten Magelang, dan dilanjutkan mampir ke pasar. Agenda tersebut dimulai sejak pukul 17.30 WIB.

Pada pukul 19.15 WIB, Ganjar menghadiri pertemuan dengan TPD, TPC, caleg, dan relawan se-Temanggung di Desa Caruban, Kecamatan Kandangan, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah. Masih di Temanggung, Ganjar menghadiri acara Sholawatan Habib Zidan di Lapangan Maron, pada pukul 20.35 WIB. Adapun agenda terakhir dirinya adalah melakukan perjalanan menuju rumah warga di Kabupaten Wonosobo pada pukul 22.20 WIB.

Anies Kampanye di Aceh 

Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan pada Minggu (17/12) atau hari ke-20 masa kampanye Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 dijadwalkan menyapa pendukungnya yang berada di Provinsi Aceh. Berdasarkan jadwal resmi dari Kedeputian Media dan Komunikasi Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN), Anies pada jam 11.00 WIB dijadwalkan menghadiri Haul Akbar dan Maulid Habib Muhammad di Masjid Ba’alawi, Pucok Alue Dua, Simpang Ulim, Aceh Timur.

Selanjutnya mantan Gubernur DKI Jakarta itu pada jam 14.30 WIB melanjutkan kampanyenya dengan menghadiri acara nongkrong bareng pemuda dan UMKM Kota Langsa. Untuk lokasi acara tersebut di Jalan Teuku Nyak Arief, Gampong Baro, Kota Langsa.

Kampanye Anies di Provinsi Aceh ditutup dengan menemui petani kelapa sawit Aceh Tamiang, yang berada di jalan Medan B. Aceh Tanah Terban, Karang Baru, Aceh Tamiang, pada pukul 16.30 WIB. Sementara itu, calon wakil presiden nomor urut 2 Muhaimin Iskandar pada hari yang sama tidak memiliki jadwal kampanye. Pria yang akrab disapa Cak Imin itu sedang menjalani ibadah umroh di Tanah Suci.



Reporter: Antara