Demonstrasi di Depan Kompleks Parlemen Memanas, DPR Akhiri Rapat Lebih Cepat

ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha/YU
Layar menampilkan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyampaikan tanggapan pemerintah pada Rapat Paripurna DPR ke-3 masa Persidangan I Tahun Sidang 2025-2026 di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (21/8/2025).
25/8/2025, 15.05 WIB

Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) mempercepat rapat dengan pendapat (RDP) tentang revisi Undang-Undang Penyiaran. Hal ini lantaran anggota dewan enggan terjebak demonstrasi di luar kompleks parlemen, Jakarta Pusat memanas.

Rapat antara Komisi I DPR dengan Majelis Ulama Indonesia, Konferensi Wali Gereja Indonesia, hingga Komisi Nasional Pengendalian Tembakau hanya berlangsung selama 30 menit

"Mengingat situasi terus bergulir di luar, ini yang kami khawatirkan kalau terlalu lama, nanti akhirnya kita sulit keluar dari kompleks parlemen," kata Wakil Ketua Komisi I Dave Laksono di kompleks parlemen, Jakarta, Senin (25/8) dikutip dari Antara.

Siang tadi, kepolisian menembakkan meriam air untuk menghalau demostran ang melempari petugas di depan Gedung DPR/MPR/DPD RI. Petugas kepolisian terus memukul mundur massa aksi dengan menyisir Jalan Gatot Subroto.

Meski demikian, massa terus berdatangan ke depan kompleks parlemen.

"Kami datang ke sini tidak dikondisikan siapa pun," kata seorang orator di Jalan Gerbang Pemuda, Jakarta.

Sedangkan 1.250 personel Polri, TNI dan Pemda DKI dikerahkan untuk mengamankan unjuk rasa. Polisi juga telah menutup Jalan Jenderal Gatot Soebroto di depan Gedung DPR/MPR.

Mengutip siaran pers yang diunggah @gejayanmemanggil, berikut isi tuntutan demo hari ini tanggal 25 Agustus 2025: 

  1. Turunkan Prabowo-Gibran
  2. Bubarkan Kabinet Merah-Putih
  3. Bubarkan DPR RI
  4. Hentikan Proyek Penulisan Ulang Sejarah Indonesia
  5. Tangkap dan adili Fadli Zon atas penyangkalan terhadap tragedi pemerkosaan massal 1998
  6. Tolak Rancangan Kitab Hukum Undang-Undang Anti-Pemerasan (RKHUAP)
  7. Transparansi gaji anggota DPR
  8. Batalkan kebijakan tunjangan rumah anggota DPR
  9. Gagalkan rencana kenaikan gaji anggota DPR

 Demonstrasi tidak hanya dipusatkan di Jakarta, tetapi juga akan berlangsung di berbagai kota besar lainnya di Indonesia, seperti Bandung, Surabaya, Yogyakarta, Makassar, dan sejumlah daerah lain.

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

Reporter: Antara