Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) mencatat nominal simpanan di bank umum kembali naik pada Februari 2023, setelah sempat turun cukup tajam pada bulan sebelumnya. Kenaikan terutama pada tiering simpanan jumbo di atas Rp 5 miliar.
Nominal simpanan di bank tercatat Rp 8.027 triliun pada Februari 2023, naik 0,3% dalam sebulan. Kinerja tersebut merupakan pembalikan setelah bulan sebelumnya anjlok 2,2% atau terjadi penarikan nyaris Rp 200 triliun dalam sebulan. Namun secara historis, periode awal tahun sering kali terjadi penurunan pada nominal simpanan di bank seperti halnya 2022 yang berkurang 1,4%.
"Nominal simpanan terbesar terdapat pada tiering simpanan di atas Rp 5 miliar yang mencakup 53,3% total simpanan," dikutip dari laporan LPS, Rabu (29/3).
Kenaikan pada simpanan bulan lalu terutama berasal dari tiering simpanan jumbo di atas Rp 5 miliar yang naik 0,5% dalam sebulan. Tiering simpanan di atas Rp 200 juta - Rp 500 juta juga naik dengan besaran yang sama.
Tiering simpanan lainnya juga naik, meski relatif kecil seperti simpanan di bawah Rp 100 juta dan simpanan di atas Rp 500 juta - Rp 1 miliar yang naik anya 0,1% semntara simpanan di atas Rp 100 juta-Rp 200 juta stagnan, dengan simpanan Rp 1 miliar-Rp 5 miliar turun.
Simpanan berjenis tabungan, sertifikat deposito dan deposito on call turun. Sebaliknya, simpanan berupa deposito dan giro naik masing-masing 0,6%. Simpana deposito berkontribusi terbesar pada posis simpanan di bank umum sebesar 37.1%.
Sementara, berdasarkan mata uang, mayoritas simpanan di bank dalam negeri masih berupa mata uang lokal atau rupiah. Meski demikian simpanan rupiah turun 0,2% dalam sebulan sementara simpanan valuta asing naik 3%.
Berdasarkan bank yang menjadi tempat penyimpanan, mayoritas di simpan di kelompok bank modal inti (KBMI) empat yang menyumbang lebih dari separuhnya. Namun terjadi kenaikan pada simpanan di KBMI dua dan tiga, sementara simpanan di KBMI I dan I turun pada bulan lalu.
Kenaikan pada nominal simpanan bank bulan lalu seiring kenaikan pada jumlah rekening simpanan. Sampai akhir bulan lalu, jumla rekening bank saat ini sebanyak 528,7 juta rekening, naik 4,4% dari bulan sebelumnya.
LPS memberikan penjaminan untuk simpanan di bank dengan nominal maksimal Rp 2 miliar. Dari total rekening yang ada, 99,9% di antaranya sudah memperoleh penjaminan penuh, sementara 0,1% hanya memperoleh penjaminan sebagian maksimal Rp 2 miliar.