KATADATA - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) terus berupaya melakukan sejumlah terobosan bisnis perikanan, baik di hulu dan hilir. Upaya ini bertujuan untuk memacu pertumbuhan ekonomi, peningkatan bisnis dan investasi perikanan, perbaikan kesejahteraan nelayan dan menaikkan konsumsi ikan nasional.
Di sektor hulu perikanan, KKP menyiapkan beberapa strategi untuk meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan nelayan. Beberapa di antaranya adalah menenggelamkan 152 kapal pencuri ikan per Februari 2016, menyiapkan 3.200 kapal perikanan tangkap modern pada 2016, bermitra dengan 13 bank untuk pembiayaan usaha perikanan, dan menyediakan 1 juta benih ikan untuk ditebar.
Sedangkan, untuk meningkatkan daya saing produk kelautan dan perikanan di sektor hilir, pemerintah akan membangun 61 paket cold storage, 354 unit ice flake machine, 2 unit kapal pengangkut dan 1 kapal pengolah. Selanjutnya, KKP membuka peluang investasi asing di 6 bidang industri pengolahan, memperbaiki kualitas produk perikanan untuk penguatan daya saing, serta melakukan promosi bulanan guna memacu ekspor dan perluasan investasi.
Reporter: Jeany Hartriani