Drama Korea merupakan salah satu tontonan yang bisa dijadikan pilihan untuk mengisi waktu luang. Setiap tahunnya, industri hiburan Negeri Ginseng tersebut kerap merilis sejumlah judul yang dibintangi deretan aktor dan aktris kenamaan.
Demikian juga dengan aliran drama yang beragam. Di antaranya yaitu romance, comedy, crime, thriller, horror, slice of life, disaster, war, history, dan masih banyak lagi.
Adapun yang akan diulas lebih lanjut pada tulisan ini adalah rekomendasi drama Korea Sad Ending dengan alur yang ringan hingga rumit. Namun di akhir, penonton bisa dikejutkan dengan cerita yang tidak sesuai harapan. Untuk lengkapnya, simak tulisan di bawah ini.
Rekomendasi Drama Korea Sad Ending
1. Twenty Five Twenty One (2521)
Rekomendasi drama Korea sad ending kali ini berjudul 2521 yang dibintangi oleh Nam Joo Hyuk (Baek Yi Jin) dan Kim Tae Ri (Na Hee Do). 2521 digarap oleh sutradara Jung Ji Hyun dan berhasil rampung tayang pada tahun 2022 silam.
Drama ini bercerita tentang sosok Na Hee Do remaja yang menggeluti latihannya agar bisa menjadi atlet anggar. Sementara itu, Baek Yi Jin merupakan pemuda yang sempat menjadi putra dari keluarga kaya.
Namun, keberuntungan Yi Jin tidak bertahan lama. Hal tersebutlah yang membuatnya merasa kehilangan harapan. Berkebalikan dengan Hee Do yang justru memiliki rasa semangat tinggi.
Perjalanan panjang membuat keduanya semakin dekat. Hee Do berhasil menjadi atlet anggar. Demikian juga dengan Yi Jin yang akhirnya bekerja di kantor penyiaran. Kisah pahit harus ditelan masing-masing dari mereka. Akhirnya, mereka tidak berjodoh di masa depan.
2. Youth of May
Rekomendasi drama Korea sad ending berikutnya adalah Youth of May yang mengambil latar kehidupan mahasiswa Korea Selatan pada tahun 1980-an. Pada masa-masa itu, terjadi pemberontakan di Gwangju.
Lee Do Hyun berperan sebagai Hwang Hee Tae, mahasiswa jurusan kedokteran dengan pesona yang menawan. Dirinya juga dikenal pandai dan memiliki pergaulan cukup luas.
Sementara itu, terdapat seorang perempuan bernama Kim Myung Hee yang bekerja sebagai perawat. Sosoknya dikenal sebagai wanita yang tangguh dan mandiri. Diketahui bahwa Myun Hee merupakan seorang perantau.
Drama ini menyajikan sinematografi dan akting pemain yang sangat kental dengan zamannya. Demikian juga dengan pakaian, gaya bicara, hingga tempat-tempat yang sangat ‘jadul.’
Akhir menyedihkan terjadi ketika pemberontakan Gwangju terjadi. Hee Tae dan Myung Hee terpaksa harus berpisah di tengah hutan. Hingga akhirnya Hee Tae menemukan Myung Hee tergeletak tak bernyawa yang disinyalir tertembak oleh prajurit.
3. Snowdrop
Snowdrop merupakan rekomendasi drama Korea sad ending yang secara perdana dibintangi oleh Jisoo Blackpink. Aktris pendatang baru tersebut beradu peran dengan Jung Hae In yang menjadi tentara Korea Utara.
Diketahui bahwa Snowdrop mengangkat latar 1987. Tepatnya sebelum pemilihan Presiden Korea Selatan. Jisoo berperan sebagai Eun Young Ro, mahasiswa yang menghuni asrama Putri Hosu University. Ia pertama kali bertemu dengan Soo Ho melalui kencan buta yang diadakan oleh teman-teman kamarnya.
Diketahui bahwa Soo Ho merupakan mata-mata Korea Utara yang menyusup di kalangan mahasiswa. Namun, perasaannya kepada Young Ro bukanlah hal yang terduga.
Soo Ho mendekati Young Ro hingga akhirnya berhasil masuk ke dalam asrama. Di acara besar tahunan, Soo Ho menyandera seluruh mahasiswi. Hal ini membuat panik pemerintah Korea Selatan.Kisah sedih terjadi ketika Soo Ho terbunuh tepat di depan mata Young Ro. Meski sudah mengetahui identitas Soo Ho yang sebenarnya, Young Ro tetap menunjukkan kepeduliannya dengan merawat pria Korea Selatan tersebut.
4. Hi Bye, Mama!
Hi Bye, Mama! Dibintangi oleh aktris kenamaan, Kim Tae Hee. Berperan sebagai Ibu, ia kehilangan nyawanya ketika mengalami dihantam oleh mobil yang hilang kendali. Kala itu, dirinya sedang mengandung.
Suaminya, Jo Gang Hwa yang merupakan seorang dokter, terpaksa harus memilih untuk menyelamatkan salah satu antara istri atau anaknya. Dengan berat hati, justru anaknya yang selamat. Bersamaan dengan itu, ia resmi menjadi orang tua tunggal yang merawat seorang putri bernama Jo Seo Woo.
Sad ending terjadi ketika Cha Yu Ri (Kim Tae Hee) memutuskan untuk tidak kembali ke dunia. Ia membiarkan putrinya hidup dengan sang Ayah dan Ibu sambung yang dianggapnya baik dan peduli kepada Seo Woo.
Meski sad ending, drama ini banyak menyelipkan kisah haru tentang kasih sayang ibu kepada anak dan keluarga. Termasuk rasa rindu orang-orang terdekat Yu Ri yang bersyukur atas kehadirannya kembali ke dunia.
Demikian ulasan singkat mengenai beberapa rekomendasi drama Korea sad ending yang bisa dimasukkan ke dalam daftar tonton. Anda bisa menyaksikannya secara resmi melalui platform streaming seperti Netflix, VIU, Disney Hotstar, dan lain-lain.