Menilik 8 Manfaat Tomat untuk Kesehatan dan Kecantikan

Pexel
Ilustrasi, tomat.
Editor: Agung
17/1/2023, 11.40 WIB

Tomat merupakan salah satu buah populer yang dibudidayakan di Indonesia. Buah ini terbagi menjadi beberapa jenis dimana setiap jenisnya memiliki ukuran, warna, dan rasa yang berbeda-beda.

Buah ini biasanya dikonsumsi secara langsung, diolah menjadi jus, atau sebagai campuran bahan masakan. Tomat juga mengandung berbagai gizi seperti beta karoten, likopen, vitamin E, vitamin C dan lainnya yang dipercay  bermanfaat untuk kesehatan dan kecantikan

Lalu, apa saja manfaatnya? Simak pembahasannya berikut ini.

Manfaat Tomat untuk Kesehatan dan Kecantikan

Tomat merupakan salah satu buah populer yang mengandung berbagai nutrisi penting yang bermanfaat bagi kesehatan dan kecantikan. Berikut ini delapan manfaat yang bisa didapatkan dari buah ini. 

Manfaat Tomat untuk Kesehatan dan Kecantikan (Pexel)

1. Mengendalikan Radikal Bebas

Buah tomat termasuk buah yang kaya dengan berbagai molekul antioksidan seperti likopen, beta karoten, dan asam klorogenat. Molekul antioksidan ini bermanfaat untuk mengendalikan radikal bebas berlebih. Pasalnya,radikal bebas berlebih dapat menyebabkan kerusakan sel yang berujung pada penyakit. 

Dilansir dari sebuah penelitian, daun dan batang tomat kaya akan antioksidan dan polifenol tinggi. Kandungan inilah yang membuat daun tomat bermanfaat untuk melawan berbagai penyakit. 

2. Menjaga Kesehatan Jantung

Mengonsumsi tomat juga dapat membantu menjaga kesehatan jantung. Hal ini dikarenakan tomat kaya akan senyawa likopen, yaitu pigmen yang memberikan warna kemerahan pada buah ini.

Menurut penelitian, pigmen ini dapat mencegah oksidasi lipid, kondisi yang dapat memicu penyakit jantung. Studi lain juga menemukan bahwa tomat bisa menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) serta trigliserida.

Kandungan lain pada tomat yang juga baik untuk jantung antara lain vitamin C, kalsium, serat, kolin, dan folat.

3. Mencegah Kanker

Selain jantung, tomat juga bermanfaat untuk mencegah kanker. Hal ini karena tomat merupakan sumber vitamin C dan antioksidan lainnya yang dapat membantu memerangi radikal bebas yang diketahui menyebabkan  kanker.

Selain itu, tomat juga mengandung beta karoten tinggi yang baik untuk mencegah kanker. Dilansir dari sebuah studi di jurnal Molecular Cancer Research, asupan beta karoten tinggi berkaitan dengan pencegahan perkembangan tumor pada kanker prostat. Tidak hanya itu, sebuah penelitian terhadap penduduk Jepang menunjukkan bahwa konsumsi beta-karoten dapat menurunkan risiko kanker usus besar.

Kandungan lain pada tomat adalah likopen  yang merupakan polifenol atau senyawa tumbuhan yang dikaitkan dengan salah satu jenis pencegahan kanker prostat. Likopen juga yang memberi tomat warna merah yang khas. Namun diperlukan  penelitian berbasis manusia lebih lanjut mengenai peran likopen dan beta-karoten dalam mencegah atau mengobati kanker.  

4. Mengendalikan Tekanan Darah 

Buah tomat juga dapat membantu menurunkan tekanan darah. Hal ini dikarenakan tomat mengandung kalium (potasium) yang lumayan tinggi.

Tidak hanya itu, kalium juga dapat bertindak sebagai vasodilator. Pasalnya kalium dapat memperlebar pembuluh darah serta melancarkan aliran darah. Dengan demikian, tekanan darah pun kemungkinan akan turun

Manfaat Tomat untuk Kesehatan dan Kecantikan (Pexel)

5. Mencerahkan Wajah

Tomat juga memiliki manfaat untuk kecantikan kulit. Salah satunya adalah membantu mencerahkan wajah. Hal ini dikarenakan  tomat memiliki sifat pencerah alami yang dapat membantu meratakan warna kulit, hiperpigmentasi,dan meringankan bekas jerawat.

Untuk memperoleh manfaat ini, tomat bisa dijadikan sebagai masker wajah agar bintik hitam hilang dan wajah pun menjadi lebih cerah.  

6. Menyamarkan Pori-Pori dan Mencegah Jerawat 

Manfaat berikutnya dari tomat untuk kecantikan adalah menyamarkan pori-pori dan mencegah jerawat. Bagi pemilik tipe kulit berminyak, ada kemungkinan pori-pori wajah cenderung besar. Hal inilah yang dapat menjadi penyebab  munculnya jerawat.

Pori-pori besar pada wajah tentunya dapat membuat kepercayaan diri menurun. Terlebih lagi bagi yang ingin menggunakan make up wajah, tentunya pori-pori yang besar akan terlihat dengan lebih jelas.

Untuk menyamarkan, tomat bisa dijadikan sebagai salah satu solusi. Caranya adalah dengan menggunakan tomat sebagai masker dan juga mengkonsumsi nya secara langsung. Dengan demikian, tomat yang bertindak sebagai astringen dapat membersihkan wajah dari kotoran dan minyak yang menyumbat sehingga pori-pori akan tampak lebih kecil.

7. Mencegah Penuaan Dini Pada Kulit 

Tomat ternyata bisa menjadi salah satu cara untuk membantu mencegah penuaan dini pada kulit. Hal ini dikarenakan, menurut beberapa studi, kandungan karotenoid dan likopen di dalam tomat dapat mencegah penurunan produksi kolagen dalam tubuh.

Selain itu, tomat juga mengandung vitamin C yang juga berfungsi sebagai perangsang kolagen.Manfaat tomat ini bisa dimanfaatkan untuk mencegah tanda penuaan dini pada kulit yaitu munculnya kerutan maupun garis-garis halus, kulit kendur, dan kulit tampak kusam.

8. Menstabilkan Suasana Hati

Manfaat terakhir dari tomat adalah membantu menstabilkan suasana hati. Hal ini dikarenakan tomat adalah sumber asam folat dan alfa-lipoat yang baik untuk depresi. Kandungan asam folat dipercaya dapat mencegah kelebihan asam amino homosistein yang dapat menurunkan produksi hormon penting, seperti serotonin dan dopamin. 

Kedua hormon tersebut berperan dalam mengendalikan suasana hati. Oleh karena itu, tomat termasuk makanan yang baik dikonsumsi oleh penderita depresi untuk menstabilkan suasana hati.

Itulah informasi delapan manfaat tomat untuk kesehatan dan kecantikan. Meskipun bermanfaat, tomat memiliki sifat asam sehingga perlu dibatasi konsumsinya bagi penderita sakit maag atau asam lambung.

Alangkah baiknya jika berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu untuk mengethaui jumlah asupan tomat yang sesuai dengan kondisi kesehatan dan kebutuhan tubuh.