6 Cara Merawat Tanaman Tomat Beserta Ketentuannya

Annisa Fianni Sisma
28 Desember 2022, 11:13
CARA MERAWAT TANAMAN TOMAT
PEXELS
Ilustrasi Tomat

Tomat merupakan salah satu tanaman yang memiliki segudang manfaat untuk tubuh. Oleh karena itu, tak heran jika banyak yang ingin membudidayakannya di rumah dan mengetahui cara merawat tanaman tomat.

Manfaat tomat untuk tubuh adalah mengurangi tingkat risiko terkena penyakit kanker, mengontrol dan menurunkan tekanan darah, menjaga kesehatan jantung dan pembuluh darah, hingga mencegah penuaan dini pada kulit. Selain itu, mengonsumsi tomat dapat menjaga kesehatan mata, karena kaya akan Vitamin A, mengontrol kadar gula darah, menstabilkan hati, melancarkan pencernaan dan manfaat lainnya.

Beragam manfaat yang terkandung pada tomat tentunya membuat Anda berpikir untuk menanam tanaman satu ini di halaman rumah. Untuk itu, penting bagi Anda mengetahui cara merawat tomat dengan tepat, sehingga menghasilkan buah yang lebat.

Berikut ini cara merawat tanaman tomat beserta langkah dan penjelasannya.

CARA MERAWAT TANAMAN TOMAT
CARA MERAWAT TANAMAN TOMAT (PEXELS)
 





Cara Merawat Tanaman Tomat

Cara merawat tanaman tomat sebenarnya tidak sulit. Bahkan, merawat tanaman tomat cenderung lebih mudah dibandingkan tanaman buah lainnya.

Sebelum mulai menanam tanaman tomat, pemilik harus mengetahui ketentuan-ketentuan agar tomat tumbuh dengan baik. Ketentuan tersebut yakni tomat tidak dapat tumbuh optimal di luar suhu 220 celcius hingga 290 celcius.

Ketentuan berikutnya yakni tanaman tomat membutuhkan intensitas cahaya yang tinggi sekitar 10 hingga 12 jam sehari dan jangan biarkan tanaman tomat tergenang air terlalu lama. Tomat juga merupakan tanaman yang mudah terserang penyakit jika tidak memenuhi ketentuan tersebut.

Setelah mengetahui ketentuan di atas, berikut ini penjelasan tentang langkah-langkah menanam tanaman tomat selengkapnya.

1. Penyiraman Tanaman Tomat

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, tanaman tomat memerlukan suhu antara 220 hingga 290 celcius. Jaga suhunya dengan tetap menyiraminya dua kali sehari, ketika pagi dan sore.

Namun, jangan siram tomat secara berlebihan karena tomat tidak tahan dengan genangan air dan rentan kekurangan oksigen. Untuk memahami dengan mudah apakah air terlalu banyak atau cukup, lihat ada atau tidaknya genangan di tanah.

Berkaitan dengan waktu penyiraman, cara merawat tanaman tomat adalah lakukan penyiraman saat pagi dan sore. Intensitas airnya pun berbeda antara pagi dan sore.

Penyiraman yang dilakukan saat pagi, airnya harus lebih sedikit daripada sore hari. Pasalnya, pada saat sore hari, tanaman membutuhkan air untuk menggantikan air yang hilang karena proses penguapan dan mengembalikan kekuatan tanaman saat malam hari.

2. Penggantian Tanaman yang Mati atau Penyulaman

Cara merawat tanaman tomat berikutnya adalah dengan mengganti tanaman yang mati. Pasalnya, jika menanam bibit tomat, maka tidak semua bibit akan tumbuh dengan baik dan pasti ada beberapa tanaman yang mati. Hal ini merupakan fenomena wajar, sehingga pemilik tidak perlu khawatir.

Penyulaman dilakukan untuk mencegah tanaman yang mati terlalu lama di tempat tersebut. Penyulaman hanya dilakukan saat tanaman baru berusia 7 hingga 14 hari.

CARA MERAWAT TANAMAN TOMAT
CARA MERAWAT TANAMAN TOMAT (PEXELS)
 




3. Penyiangan atau Menjaga Tanaman dari Parasit

Teknik penyiangan termasuk cara merawat tanaman tomat yang cukup penting. Pasalnya, penyiangan adalah menjaga tanaman dari tanaman lain atau parasit yang dapat mempengaruhi pertumbuhan tanaman.

Penyiangan dapat dilakukan secara rutin yakni dua hingga tiga minggu sekali atau ketika tanaman berusia sekitar 15 hingga 30 hari. Cabut seluruh tanaman pengganggu dengan cangkul atau gunting seperti gulma, rumput atau parasit lainnya.

4. Pemupukan

Pemupukan tanaman tomat menjadi salah satu langkah dalam cara merawat tanaman tomat dengan baik. Berikan pupuk berupa Pupuk NPK Daun, kompos atau dengan Pupuk Langsung Pakai yang sesuai dengan tanaman tomat.

Gunakan pupuk tersebut ketika tanaman berusia satu minggu dan seterusnya hingga satu bulan. Kemudian lakukan pemupukan setiap 30 hari sekali.

Jika menggunakan pupuk kompos, maka cukup berikan sebesar satu kepalan tangan di setiap tanaman. Jika menggunakan pupuk NPK, gunakan 2 gram per tanaman. Letakkan pupuk tersebut di pot, polybag, atau bedengan.

5. Pangkas Tanaman

Cara merawat tanaman tomat berikutnya adalah dengan melakukan pemangkasan. Pemangkasan ini berfungsi untuk mempercepat proses pembuahan, meremajakan tanaman, membentuk pohon, dan mengurangi daun agar batang utama ternutrisi dengan baik.

Pangkas tanaman ketika sudah tumbuh besar. Bagian tanaman yang dipangkas yakni cabang atau ranting yang tumbuh dengan tidak baik, sudah tertular penyakit, atau layu.

6. Pengikatan Tanaman

Cara merawat tanaman tomat selanjutnya adalah dengan melakukan pengikatan. Hal ini dilakukan agar tanaman tomat tidak roboh dan tumbuh dengan baik. Ikat tanaman tomat ke batang bambu yang ditancapkan ke tanah sehingga tanaman dapat tersangga dengan baik.

CARA MERAWAT TANAMAN TOMAT
CARA MERAWAT TANAMAN TOMAT (PEXELS)
 




7. Mengendalikan Hama dan Penyakit

Hama dan penyakit adalah musuh utama tanaman tomat. Oleh karena itu, cara merawat tanaman tomat selanjutnya yakni mencegah tanaman terserang dari hama dan penyakit tersebut.

Hama dan penyakit kerap menyerang tanaman ketika usia muda sehingga buah terlihat tua, berlubang, dan membusuk. Gunakan insektisida untuk memberantas hama-hama itu. Hama tersebut dapat berupa cacing buah, ulat buah, dan lalat buah.

Demikian penjelasan terkait cara merawat tanaman tomat beserta ketentuan yang perlu diperhatikan.

Editor: Intan

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...