Handphone (HP) kini menjadi salah satu perangkat elektronik yang hampir dibutuhkan semua orang. Dengan menggunakan Hp, pemiliknya dapat tetap terhubung dengan orang lain.
Baterai HP yang awet tentunya menjadi idaman semua orang. Namun, seringkali penggunaan yang tidak tepat mengakibatkan baterai smartphone menjadi cepat habis.
Cara Agar Baterai HP Tidak Cepat Habis
Pada umumnya, ponsel pintar yang telah dipakai lebih dari satu tahun akan mengalami penurunan performa baterai. Baterai HP cepat habis juga dapat disebabkan oleh aplikasi dengan kapasitas yang cukup besar, penggunaan HP yang kurang tepat, usia HP yang sudah lama, atau pengaruh sistem lainnya.
Maka dari itu, diperlukan beberapa pengaturan agar baterai HP lebih tahan lama. Berikut ulasan cara agar baterai HP tidak cepat habis yang dapat pengguna smartphone lakukan.
Matikan Getaran HP
Jika baterai HP cepat habis atau berkurang secara cepat, cobalah untuk mematikan fungsi getar. Cara ini akan menghemat banyak daya baterai karena getaran membutuhkan lebih banyak daya daripada fitur lain.
Saat fungsi getar pada HP diaktifkan, maka dapat berdampak pada penggunaan baterai. Terlebih jika Anda menggunakan HP untuk bekerja dan harus membiarkan ponsel Anda menyala sepanjang hari, mematikan fungsi getar akan memperpanjang masa pakai baterai berjam-jam.
Hindari Wallpaper Terang
Cara kedua agar baterai HP tidak cepat habis adalah menghindari penggunaan wallpaper yang terang dan cerah. Wallpaper terang atau cerah memang bagus untuk tampilan HP, tetapi tidak begitu bagus untuk masa pakai baterai.
Walpaper jenis ini akan membutuhkan lebih banyak energi untuk membuat warna cerah itu muncul di layar HP. Maka jika ingin menghemat baterai, cobalah gunakan wallpaper bernuansa gelap agar tidak memerlukan banyak energi untuk menggunakannya.
Anda juga bisa menggunakan warna hitam atau biru tua daripada kuning atau pink neon.
Matikan Fitur Smart Stay
Cara agar baterai smartphone Anda awet selanjutnya yaitu dengan mematikan fitur Smart Stay. Fitur ini membuat smartphone tetap menyala selama Anda menatap layarnya dan fitur ini berimbas besar kepada baterai smartphone Anda.
Jika layar smartphone terus menerus menyala, tentunya akan menguras baterai sedikit demi sedikit.
Meminimalisir Penggunaan Widget di Layar
Ada banyak penyebab mengapa baterai Hp cepat habis. Salah satu dari penyebab itu adalah penggunaan widget di layar yang berlebihan.
Meminimalisir penggunaan widget dapat berguna untuk menghemat baterai. Widget adalah aplikasi kecil yang menampilkan informasi seperti notifikasi tertunda atau perkiraan cuaca di layar utama.
Fitur ini dapat membantu akses cepat ke informasi tertentu, tetapi mereka juga dapat menghabiskan masa pakai baterai.
Aktifkan Mode Hemat Daya
Mode hemat daya (power saving mode) membantu untuk menghemat daya baterai saat HP digunakan dalam waktu lama. Saat mengaktifkan mode ini, HP akan secara otomatis mematikan beberapa fungsi yang tidak perlu dan mengurangi kecerahan layar.
Nantinya HP akan membatasi kecepatan mesin hingga 70 % dan menurunkan kecerahan hingga 10 %, sehingga tidak akan merasakan baterai HP yang cepat habis. Cara ini dapat bermanfaat jika Anda berada di perjalanan.
Tidak Menggunakan HP saat Mengisi Daya
Jika Anda gemar menggunakan HP meski saat sedang mengisi daya, cepat hentikan kebiasaan tersebut. Sebab, menggunakan handphone saat tengah diisi dayanya dapat meningkatkan temperatur pada baterai.
Dampaknya, akan meningkatkan tekanan dan membuatnya kehilangan efektivitas lebih cepat. Maka dari itu, coba untuk menahan diri memainkan Hp saat sedang di charge.
Selain itu temperatur HP juga bisa naik, apabila Anda menaruh HP di dekat material isolator, seperti di bawah bantal, atau meletakkan Hp yang sedang dicharge di atas mesin atau alat elektronik lainnya.
Hindari HP Overheat
Cara agar baterai HP tahan lama lainnya adalah menghindari HP dalam keadaan yang terlalu panas atau overheat. Biasanya HP akan overheat jika digunakan secara terus menerus terutama saat digunakan untuk bermain game dengan grafis HD yang cukup tinggi.
Supaya tidak overheat, membatasi penggunaan HP menjadi lebih bijak dan berhenti bermain HP saat temperaturnya mulai meningkat.
Bersihkan Aplikasi yang Tidak Diperlukan
Banyak pengguna HP Android yang menganggap kalau menutup aplikasi sudah cukup untuk membuat HP menjadi lebih enteng. Padahal, itu hanya membuatnya ditutup namun tetap berjalan di background.
Kalau itu dibiarkan terus menerus, maka akan memakan memori ram dan juga baterai. Karena itu, coba masuk ke menu multitasking dan cek apa saja aplikasi yang masih berjalan.
Kalau ada aplikasi yang sudah tidak terpakai, lebih baik matikan saja.
Kurangi Waktu Standby Layar HP Android
Seperti yang sudah disebutkan di atas, salah satu hal yang membuat baterai menjadi boros adalah karena pengaturan layar handphone yang kurang tepat. Tidak hanya karena cahayanya yang terlalu terang, namun juga akibat terlalu lama menyala, termasuk karena standby terlalu lama.
Dalam hal ini, sebaiknya kurangi waktu standby dari HP. Caranya bisa mengaturnya di menu pengaturan HP. ubah waktu standby HP menjadi tidak terlalu lama agar baterai HP tidak terbuang percuma.
Gunakan Mode Pesawat
Airplane mode atau mode pesawat juga dapat dilakukan untuk menghemat penggunaan baterai. Pasalnya koneksi internet dapat menguras baterai HP.
Namun, cara ini dapat membuat HP dalam kondisi offline. Apabila sedang di perjalanan dan ingin menghemat baterai dapat menggunakan mode pesawat ini untuk sementara waktu.