Ada banyak hari besar nasional dan internasional yang akan diperingati pada Mei 2024. Mulai dari hari buruh pada 1 Mei, hari pendidikan pada 2 Mei hingga hari tanpa tembakau pada 31 Mei.
Peringatan hari besar nasional dan internasional Mei 2024 merupakan salah satu cara untuk mengenang berbagai hal penting dan peristiwa yang terjadi pada hari tersebut. Lalu, apa saja hari besar nasional dan internasional Mei 2024?
Hari Besar Nasional dan Internasional Mei 2024
Berikut ini daftar hari besar nasional dan internasional Mei 2024, berdasarkan SKB 3 Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2024
Hari Besar Nasional Mei 2024
Berikut daftar hari besar nasional Mei 2024:
- 1 Mei 2024: Hari Buruh
- 1 Mei 2024: Hari Peringatan Pembebasan Irian Barat
- 2 Mei 2024: Hari Pendidikan Nasional
- 5 Mei 2024: Hari Lembaga Sosial Desa (LSD)
- 8 Mei 2024: Hari Tilem Bali
- 9 Mei 2024: Hari Kenaikan Yesus Kristus
- 11 Mei 2024: Hari POM-TNI
- 17 Mei 2024: Hari Buku Nasional
- 17 Mei 2024: Hari Ulang Tahun Perpustakaan Nasional RI
- 19 Mei 2024: Hari Korps Cacat Veteran Indonesia
- 20 Mei 2024: Hari Kebangkitan Nasional
- 21 Mei 2024: Hari Peringatan Reformasi
- 21 Mei 2024: Hari Buku Nasional
- 23 Mei 2024: Hari Raya Waisak 2568
- 24 Mei 2024: Hari Bhatara Sri
- 27 Mei 2024: Hari Jamu Nasional
- 27 Mei 2024: HUT Kodam IX Udayana
- 29 Mei 2024: Hari Keluarga
- 29 Mei 2024: Hari Lanjut Usia Nasional
Hari Besar Internasional Mei 2024
Berikut daftar hari besar internasional Mei 2024:
- 1 Mei 2024: Hari Buruh Internasional
- 3 Mei 2024: Hari Kebebasan Pers Sedunia
- 3 Mei 2024 Hari Surya Sedunia
- 4 Mei 2024: Hari Pemadam Kebakaran Internasional
- 5 Mei 2024: Hari Bidan Internasional
- 8 Mei 2024: Hari Palang Merah Internasional
- 10 Mei 2024: Hari Lupus Dunia
- 12 Mei 2024: Hari Perawat Internasional
- 15 Mei 2024: Hari Keluarga Internasional
- 17 Mei 2024: Hari Komunikasi Internasional
- 18 Mei 2024: Hari Museum Internasional
- 21 Mei 2024: Hari Dialog dan Pengembangan Perbedaan Budaya Sedunia
- 22 Mei 2024: Hari Keanekaragaman Hayati Sedunia
- 24 Mei 2024: Hari Skizofrenia Internasional
- 28 Mei 2024: Hari Amnesti Internasional
- 29 Mei 2024: Hari Internasional Penjaga Perdamaian PBB
- 30 Mei 2024: Hari Sklerosis Ganda Sedunia
- 31 Mei 2024: Hari Tanpa Tembakau Sedunia
Daftar Libur Nasional dan Cuti Bersama Mei 2024
Selain hari besar nasional dan internasional, bulan Mei 2024 juga akan dipenuhi hari libur nasional dan cuti bersama. Berdasarkan SKB 3 Menteri tentang libur nasional dan cuti bersama tersebut, tanggal merah Mei 2024 berjumlah 5 hari yaitu, 1, 9, 10, 23 dan 24 Mei 2024.
Berikut rincian daftar libur nasional dan cuti bersama bulan Mei 2024.
- Rabu, 1 Mei 2024: Hari Buruh Internasional
- Kamis, 9 Mei 2024: Kenaikan Yesus Kristus
- Kamis, 23 Mei 2024: Hari Raya Waisak 2568 BE
- Jumat, 10 Mei 2024: Cuti Bersama Kenaikan Yesus Kristus
- Jumat, 24 Mei 2024: Cuti Bersama Hari Raya Waisak 2568 BE
Berdasarkan jadwal Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Mei 2024, terdapat beberapa libur panjang atau long weekend yang dapat dimanfaatkan untuk beristirahat atau berlibur.
Jadwal long weekend bertepatan dengan hari libur Kenaikan Yesus Kristus
- Kamis, 9 Mei 2024: Hari Libur Nasional Kenaikan Yesus Kristus
- Jumat, 10 Mei 2024: Cuti Bersama Kenaikan Yesus Kristus
- Sabtu, 11 Mei 2024: Libur akhir pekan
- Minggu, 12 Mei 2024: Libur akhir pekan
Jadwal long weekend bertepatan dengan Hari Raya Waisak
- Kamis, 23 Mei 2024: Hari Libur Nasional Hari Raya Waisak 2568 BE
- Jumat, 24 Mei 2024: Cuti bersama Hari Raya Waisak 2568 BE
- Sabtu, 25 Mei 2024: Libur akhir pekan
- Minggu, 26 Mei 2024: Libur akhir pekan
Demikian daftar lengkap hari besar nasional dan internasional Mei 2024.