7 Rekomendasi Hotel Bintang Lima di Kuala Lumpur

Traveloka
Penulis: Shabrina Paramacitra - Tim Publikasi Katadata
27/11/2023, 15.46 WIB

Bosan dengan destinasi wisata lokal? Bagaimana kalau menjelajahi Malaysia? Negeri jiran ini kerap menjadi tujuan favorit untuk menghabiskan masa liburan. Ibu kotanya, Kuala Lumpur, sangat rapi, bersih, dan penuh dengan bangunan bersejarah. Budaya dan kuliner di Malaysia tak jauh beda dengan yang ada di Indonesia.

Sebelum memesan akomodasi di Kuala Lumpur, cari tahu dulu hotel mana yang paling tepat untuk Anda. Berikut beberapa hotel di Kuala Lumpur yang menarik untuk jadi tempat berlibur Anda:

1. Mandarin Oriental

Lokasi: Kuala Lumpur City Center

Mandarin Oriental Kuala Lumpur sangat tepat bagi penyuka kehidupan malam yang gemerlap. Menghiasi skyline Kuala Lumpur, hotel ini adalah simbol kemewahan.

Kamar-kamar di Mandarin Oriental elegan dan dilengkapi teknologi terkini. Sementara, fasilitas lain seperti spa dan kolam renang infinity­­-nya terkesan mewah. Berbagai pilihan restoran di hotel ini menyajikan hidangan dari berbagai negara.

Mandari Oriental berada di pusat keramaian ibu kota. Dari sini, Anda akan mudah menjangkau pusat bisnis dan hiburan, seperti Bukit Bintang yang jaraknya tak sampai 1 kilometer. Dengan lokasi yang strategis di seberang KLCC Park, hotel ini menawarkan pemandangan Petronas Towers.

2. The Ritz-Carlton

Lokasi: 168 Jalan Imbi, Bukit Bintang

Dikenal akan pelayanannya yang istimewa, The Ritz-Carlton Kuala Lumpur menampilkan kemewahan di tiap sudutnya. Kamar-kamar yang bergaya, dekorasi interior yang megah, dan pemandangan kota yang spektakuler menciptakan atmosfer yang unik.

Tamu dapat menikmati spa eksklusif, kolam renang terbuka, dan pilihan tempat makan bintang Michelin. Meski berada di pusat keramaian, kualitas istirahat Anda akan tetap terjamin berkat pelayanan yang menyamankan dari hotel ini.

3. Shangri-La Hotel

Lokasi: 1, Jalan Sultan Ismail, Bukit Bintang

Terletak di pusat Golden Triangle, Shangri-La Hotel Kuala Lumpur adalah simbol keanggunan dan keramahan Malaysia. Kamar-kamarnya luas dan berkelas. Beberapa di antaranya menyuguhkan pemandangan Petronas Towers.

Shangri-La Hotel Kuala Lumpur memiliki spa dan kolam renang yang indah. Beragam restoran di hotel ini menyajikan hidangan internasional dan lokal.

4. Grand Hyatt

Lokasi: 2 Jalan Pinang, Kuala Lumpur City Centre

Terletak di jantung kota, Grand Hyatt Kuala Lumpur menawarkan kombinasi sempurna antara kemewahan dan lokasi yang strategis. Kamar-kamarnya modern, menyajikan pemandangan kota yang menakjubkan.

Kolam renang infinity di lantai 38 adalah salah satu daya tarik lain di hotel ini. Sementara, restoran di dalamnya menyajikan hidangan-hidangan yang lezat.

5. Majestic Hotel Kuala Lumpur, Autograph Collection

Lokasi: 5, Jalan Sultan Hishamuddin, KL Sentral

Dengan arsitektur kolonial klasiknya, hotel ini adalah wujud perpaduan antara sejarah dan kemewahan. Kamar-kamarnya elegan, penuh dengan sentuhan tradisional. Kesan kuno namun mewah di hotel ini serasa membawa para tamu mengunjungi masa lalu.

Fasilitas hotel ini di antaranya spa mewah dan kolam renang tebing yang unik. Pilihan restoran di sini pun memikat selera.

6. InterContinental

Lokasi: 165 JALAN AMPANG, Kuala Lumpur City Centre

Dengan desain kontemporer yang elegan, InterContinental Kuala Lumpur memiliki kamar-kamar yang luas dan dilengkapi fasilitas modern. Sementara, kolam renang outdoor, pusat kebugaran, restoran, dan bar di dalamnya menawarkan kemewahan gaya hidup.

7. W Kuala Lumpur

Lokasi: 121 Jalan Ampang, Kuala Lumpur City Centre

Mengusung konsep modern, W Kuala Lumpur memiliki kamar-kamar yang penuh warna dan inovatif. Atmosfer penuh energi di hotel ini dilengkapi kolam renang dengan pemandangan kota, spa modern, dan bar atap. Bar di hotel ini menjadi salah satu tempat hangout yang populer bagi penduduk setempat dan wisatawan.

Siap dimanjakan layanan kelas dunia ala hotel bintang lima? Jadikan liburan kali ini tak terlupakan dengan promo akhir tahun Year End Sale (YES) dari Traveloka!

Tersedia diskon hingga 50 persen dan voucher hingga Rp2 juta untuk tiket pesawat, hotel, dan atraksi wisata. Anda juga dapat menikmati keuntungan lebih dengan memanfaatkan layanan Traveloka PayLater.

Segera manfaatkan promo akhir tahun dari Traveloka untuk membuat liburan yang lebih hemat dan menyenangkan. Kunjungi situs web Traveloka untuk mendapatkan informasi terkini seputar hotel dan tiket pesawat hingga beragam penawaran menarik!