5 Pengakuan Tak Terduga Rich Brian Usai Tampil di Coachella 2022

YouTube/Najwa Shihab
Rich Brian
27/5/2022, 18.00 WIB

ZIGI – Rapper dan penulis lagu Rich Brian sukses mewujudkan mimpinya untuk perform di festival musik bergengsi Coachella 2022. Penyanyi di bawah label 88rising ini berhasil memukau penonton dengan lagu-lagu hits bernada cepat miliknya.

Sebulan setelah penampilan bersejarah itu terjadi, Rich Brian membagikan sejumlah fakta yang sebelumnya jarang diketahui. Fakta-fakta tersebut ia ungkapkan ketika diwawancarai Najwa Shihab.

Apa saja pengakuan seorang Rich Brian kepada Najwa tentang penampilannya di Coachella 2022? Berikut berita selengkapnya.

Baca Juga: Bangga Jadi Orang Indonesia, Rich Brian Hadirkan Monas di Coachella

1. Tidak Begitu Nervous

Meski tampil di salah satu festival musik terbesar di dunia, Rich Brian justru mengaku tidak begitu nervous. Perasaan grogi yang biasa ia alami berhasil dikendalikan setelah menyempatkan diri jalan-jalan di area panggung yang membuatnya bisa membayangkan sebagai penonton.

"Seru banget. Aku sendiri kaget soalnya pas hari kedua itu aku kayak enggak begitu nervous. Sebelumnya, aku enggak kayak gitu. Di Head in the Clouds aja lebih nervous dari ini," kata Rich Brian dikutip Zigi.id dari YouTube Najwa Shihab pada Jumat, 27 Mei 2022. 

2. Alasan Memilih Monas

Ketika tampil di panggung semegah Coachella, Rich Brian membawa Monas (Monumen Nasional) yang menjadi ikon Jakarta. Dalam artian, ia membawa Monas dalam bentuk gambar yang ditampilkan di layar panggung bagian belakang.

"Dari segi visual itu aku pengen kayak yang ada gedung di belakangku. Dan aku pengen gedungnya itu interaksi sama lighting-nya. Tapi aku mikir gedung apa, jadi Monas aja," ungkap Rich Brian.

Lebih lanjut, ia ingin memperkenalkan secara maksimal Indonesia di luar negeri. Selain itu, konsep panggung tersebut sengaja ia rancang untuk mendukung penampilannya yang tanpa band.

3. Anggap Penting Bawa Nama Indonesia

 

Sebagai penyanyi Indonesia yang pertama kali tampil di Coachella, Rich Brian menilai sangat penting untuk memperkenalkan dirinya dari mana. Pelantun lagu Edamame ini menilai banyak penonton baru yang belum kenal dengan dirinya.

"Penting banget (memperkenalkan diri) apalagi ini di Coachella. Aku udah mikirin ini lumayan lama gara-gara Coachella diundur. Jadi aku ingin representasi sebanyak mungkin buat Indonesia," tegas Rich Brian.

4. Tentang Mimpi Manggung Coachella

Di lagunya yang berjudul Slow Down Turbo, Rich Brian menulis lirik tentang keinginannya untuk bisa tampil di Coachella. Lagu yang ditulis pada 2019 itu berhasil membawanya tampil di festival tersebut tiga tahun kemudian.

"Dari dulu kalau aku suatu saat tampil di Coachella, aku pengen itu ngingetin kalau aku udah happy di tempatku, di karierku," ucapnya.

Rich Brian awalnya belum tahu jika memang ia bakal menjadi pengisi acara Coachella saat menulis lagu. Tapi kini, pencapaian tersebut dianggap sebagai sesuatu yang luar biasa dan ia ingin lebih menikmati karier daripada mengejar sesuatu yang jauh lebih tinggi.

5. Proses Pembuatan Lagu

Bersama Najwa Shihab, Rich Brian membongkar rahasia bagaimana proses kreatif menulis lagu-lagu hits. Menurutnya, ia beberapa kali mengalami kemacetan ide apalagi ketika memang dipaksa membuat lagu.

"Sekarang aku lebih fokus ke hidup personal aja. Soalnya dari sana, ide-ide akan masuk dari kehidupan itu sendiri," ucapnya.

Rich Brian menyebut, Indonesia tetap menjadi negara yang penuh dengan inspirasi meski telah beberapa tahun tinggal di Amerika Serikat. Justru lagu-lagu yang ia tulis di kamar di Indonesia sukses menjadi favoritnya seperti History (2018).

Itu dia pengakuan Rich Brian, rapper kebanggaan Indonesia yang sukses mengguncang panggung Coachella 2022.

Baca Juga: Profil dan Biodata Rich Brian: Agama, Pacar, Keturunan, Karier Rapper